Nationalgeographic.co.id—Sepatu kulit tertua ditemukan para arkeolog dalam kondisi tertanam di lubang kotoran domba di sebuah gua di Armenia. Sepatu ini diperkirakan berusia 5.500 tahun.
Sepatu yang disebut Areni-1 adalah contoh awal, alas kaki dasar yang mungkin telah mempengaruhi perkembangan di dunia kuno jenis desain sepatu lainnya.
Menurut Live Science, antropolog percaya bahwa manusia mulai memakai sepatu sekitar 40.000 tahun lalu, berkontribusi pada perubahan anatomi kaki dan anggota badan manusia. Berdasarkan temuan yang ada, sayangnya para antropolog mengaku hanya memiliki sedikit gambaran tentang seperti apa sepatu prasejarah ini.
Beberapa pasang sandal tali yang ditemukan oleh para arkeolog di sebuah gua di Oregon dianggap sebagai alas kaki tertua yang pernah ditemukan, sekitar 8.000 SM. Sepatu tertua, yang terbuat dari kulit dan memiliki ujung tertutup itu ditemukan di sebuah gua terpencil di Armenia pada 2008.
Sepatu itu digali sebagai bagian dari proyek yang dipimpin oleh para arkeolog dari Institute of Archaeology and Ethnography of the National Academy of Sciences of Armenia.
Halaman berikutnya...