Permen Karet 5.700 Tahun Ungkap Riwayat Kehidupan Zaman Batu

By Hanny Nur Fadhilah, Selasa, 23 November 2021 | 14:00 WIB
Permen karet zaman batu jadi petunjuk kehidupan seorang gadis 5.700 tahun lalu. (Histecho)

Nationalgeographic.co.id—Kata siapa permen karet berasal dari zaman modern? Kenyataannya, permen karet telah ada sejak zaman dahulu, bahkan permen karet bisa memecahkan rahasia DNA gadis prasejarah. Ya, para ilmuwan berhasil mengungkap DNA seorang gadis berasal dari masa Neolitikum dengan menggunakan permen karet untuk merekonstruksi penampilan dan gaya hidup seorang gadis yang hidup 5.700 tahun lalu.

Gadis muda tersebut dijuluki Lola, karena penemuannya berada di pulau Lolland, Denmark. Dikutip Histecho, situs arkeologi Zaman Batu, Syltholm, secara murni mengawetkan permen karet dalam lumpur selama ribuan tahun setelah Lola membuangnya.

Para ilmuwan menggunakan DNA yang terkandung dalam gumpalan permen karet itu untuk mengungkap rahasia lukisan Lola. Mereka juga mampu mengekstrak DNA dari patogen purba dan mikroba oral yang dibawanya ke dalam mulutnya.

“Ini adalah pertama kalinya seluruh genom manusia diekstraksi dari sesuatu selain tulang manusia,” menurut sebuah pernyataan dari University of Copenhagen.

Analisis tim mengungkapkan bahwa pengunyah permen karet prasejarah adalah perempuan yang kemungkinan memiliki kulit gelap dan mata biru. Mereka menemukan bahwa gen Lola lebih cocok dengan pemburu dari daratan Eropa daripada mereka yang tinggal di Skandinavia tengah pada saat itu.

Salah satu hal yang unik, Lola disebut tidak bisa mengkonsumsi susu. Makanan yang terakhir kali masuk ke dalam perutnya adalah bebek, serta hazelnut.

Halaman berikutnya...