10 Kota Terbaik Di Dunia Tahun 2015

By , Minggu, 2 Agustus 2015 | 09:30 WIB

1. Kyoto, Jepang

Selama lebih dari 1.000 tahun, Kyoto menjadi ibukota kekaisaran Jepang. Keindahan dan eksotisme alam  serta budaya di Kyoto menjadikan kota ini berada di puncak daftar kota terbaik di dunia versi Travel and Leisure selama dua tahun berturut-turut.

2. Charleston, Carolina Selatan

Charleston, California (Travelandleisure.com)

Charleston merupakan satu-satunya kota yang mewakili Amerika Serikat dalam keseluruhan daftar Travel and Leisure, dan berulang kali muncul dalam daftar kota terfavorit di Amerika. Charleston begitu dikagumi karena keindahannya,  lingkungan pohon melati dengan bunga-bunga yang menjuntai dan kawasan perang bersejarah.

3. Siem Reap, Kamboja

Siem Reap, Kamboja (Travelandleisure.com)

Pemandangan Angkor Wat, candi Budha megah dari abad ke-12 menjadi landmark Siem Reap yang paling terkenal. Selain Angkor Wat, kota ini menawarkan lebih banyak hal, seperti kafe-kafe modern, bar dan hotel.!break!

4. Florence, Italia

Florence, Italia (Travelandleisure.com)

Florence, ibukota wilayah dan tempat kelahiran Renaissance Tuscany di Italia, adalah rumah bagi karya seni dan arsitektur. Salah satu situs yang paling ikonik adalah Katedral Florence, dengan kubah keramik terra-cotta yang direkayasa oleh Brunelleschi dan menara lonceng yang dirancang oleh Giotto.

5. Roma, Italia

Roma, Italia (Travelandleisure.com)

Kota ini terletak di hilir sungai Tiber, dekat Laut Tengah. Monumen dan museum seperti Museum Vatikan dan Colosseum adalah salah tujuan wisata yang paling banyak dikunjungi di dunia dengan kedua lokasi menerima jutaan wisatawan dalam setahun.

6. Bangkok, Thailand