Anak yang <i>Picky Eaters</i> Menandakan Gejala Depresi?

By , Selasa, 4 Agustus 2015 | 20:00 WIB

Pilih-pilih makanan yang parah yang dijelaskan dalam penelitian ini mirip dengan suatu kondisi yang disebut gangguan asupan makan terbatas atau avoidant/restrictive food intake disorder, dan ditambahkan pada tahun 2013 pada manual psikiatri terbaru yang digunakan dengan luas, menurut para peneliti. Gangguan ini bisa terjadi di semua umur, beberapa yang mengidap gangguan ini sangat sensitif terhadap rasa, bau dan tekstur makanan.

Zucker mengatakan pilih-pilih makanan yang parah bisa jadi petunjuk pertama bagi orang tua bahwa seorang anak mengalami kecemasan atau depresi dan mereka bisa berobat dengan spesialis kesehatan mental.

Pilih-pilih makanan yang moderat tidak terlalu mengkhawatirkan tapi anak-anak yang memiliki kondisi seperti ini bisa menyulitkan pada saat makan bersama keluarga, ujarnya. Untuk menghindari hal itu, Zucker menyarankan orang tua mencoba memperkenalkan makanan-makanan baru di luar jam makan.