Jenis minuman kemasan kini memenuhi pasar. Untuk menambah energi, minuman berenergi atau minuman bervitamin kerap menjadi pilihan. Masalahnya, minuman berenergi atau bervitamin dengan kandungan vitamin B dan taurin yang dipercaya bisa menambah energi, justru bisa berefek sebaliknya.
Hal ini karena tubuh tidak mudah mencerna vitamin B dalam bentuk minuman-minuman tersebut. Justru, itu bisa membuat Anda gelisah dan akhirnya menimbulkan perasaan lelah.
4. Tidak makan sayur
Sederhananya, vitamin, mineral, dan nutrisi yang terdapat dalam buah-buahan dan sayuran begitu diperlukan oleh tubuh untuk kesehatan yang optimal.
Antioksidan yang ditemukan dalam buah-buahan dan sayuran melindungi tubuh Anda dari kerusakan radikal bebas, yang dapat menyebabkan penuaan dini, kurangnya energi, bahkan mencegah kanker.
5. Menatap layar elektronik seharian.
Menatap laptop, ponsel, maupun televisi seharian penuh, walau sambil duduk santai itu bisa membuat Anda lelah.
Menurut American Optometric Association, penggunaan layar elektronik dalam jangka panjang dapat menyebabkan Computer Vision Syndrome. Gejala tersebut termasuk kelelahan, penglihatan kabur, dan sakit kepala.
Untuk itu, para ahli menyarankan setiap 20 menit Anda menatap layar, melihat jauhlah selama 20 detik, dan fokus pada sebuah objek sejauh 20 kaki. Kegiatan itu bisa mengurangi kelelahan pada mata.