Hasil Studi: Tubuh Gunakan Simpanan Lemak untuk Melawan Infeksi

By Maria Gabrielle, Minggu, 12 Desember 2021 | 09:00 WIB
Sistem imun menggunakan simpanan lemak tubuh untuk melawan infeksi. (Pixabay)

Dr. Naiara Beraza dari Institut Quadram mengatakan hasil penelitian memungkinkan ia dan tim untuk memahami bagaimana sistem kekebalan tubuh menggunakan lemak untuk memicu respons terhadap infeksi. Mendefinisikan mekanisme tersebut akan memungkinkan para ahli untuk mengembangkan terapi baru guna mengobati infeksi di organ hati.

“Di masa depan, saya berharap temuan kami akan membantu meningkatkan pengobatan bagi orang yang rentan dan lanjut usia akan infeksi bakteri dengan memperkuat respons kekebalan tubuh mereka," harap Dr. Naiara Beraza.

“Dengan resistensi antibiotik yang menjadi tantangan saat ini dan tersebar luas bagi masyarakat, ada kebutuhan mendesak untuk mengeksplorasi cara-cara baru seperti ini untuk membantu sistem kekebalan tubuh melawan infeksi,” pungkasnya.