Pernahkah kalian mendengar tentang kanibalisme ? Beberapa orang kemungkinan menemukan kata kanibal di dalam sebuah leluon, namun untuk beberapa jenis hewan, hal tersebut bukanlah sebuah main-main. Berikut beberapa jenis hewan yang memiliki sifat kanibalisme:
1. Hiu Macan (Sand Tiger Shark)
Ada yang mengatakan bahwa semakin awal kalian mempelajari sesuatu, semakin baik ilmu yang akan kalian dapatkan. Tidak heran jika para hiu adalah pemburu kelas dunia, dan mereka memulai kemampuan tersebut sebelum mereka lahir.
Pada awal kehamilan seekor betina hiu macan, kemungkinan memiliki enam atau tujuh embrio di dalam dua rahim mereka, namun hanya akan tersisa satu pada setiap rahim mereka yang akan lahir,menurut laporan CBS.
Ketika berada di dalam sel telur, para calon-calon anak ini akan mulai memakan saudara-saudaranya. Ketika mereka selesai dengan para saudaranya, mereka akan masuk ke dalam rahim. Setelah hampir berukuran panjang tiga kaki, bayi hiu macan ini sudah siap menjadi pemburu.
2. Prairie Dog
Mereka adalah jenis hewan kanibal yang sangat lucu yang pernah kalian lihat. Menurut sebuah penelitian dari John Hoogland, seorang ahli ekologi dari University of Maryland Center for Environmental Science.
"Kami melihat bahwa hampir dari semua betina hewan ini kawin, namun hanya sangat sedikit dari mereka yang membesarkan bayi-bayinya," kata Hoogland yang memulai meneliti hewan pengerat ini pada tahun 1974.
Tim ini juga melihat bahwa para betina ini pergi menuju liang dari keluarga betina terdekat mereka dan "ketika mereka datang, sering kali dari mereka memiliki darah di sekitar wajah mereka."Setelah melakukan usaha yang lebih, " kami menemukan bayi–bayi yang terpenggal kepalanya dan sepertinya sudah terjadi kasus kanibalisme di bawah sana," kata Hoogland.
3. Cane Toad (Katak)
Katak yang berasal dari Amerika Selatan ini sering kali memakan telur dari anak-anak mereka yang tercium di permukaan air.Mereka secara spesifik tertarik pada sebuah toksin pertahanan di dalam telur yang di sebut bufadienolides. Nutrisi yang tedapat di dalam telur tersebut dapat menolong mereka untuk mengembangkan dan dapat membantu mereka dalam kompetisi yang akan datang,menurut sebuah penelitian pada tahun 2011 oleh University of Sydney dan James Cook University
4. Ular
Meskipun sesame ular, bukan berarti mereka tidak akan berakhir menjadi sebuah makanan untuk ular lainnya. Beberapa jenis spesies dari ular garter dan king snake kemungkinan akan memakan satu sama lain jika mereka digabungkan ke dalam satu kandang atau rumah.