Tiga Hewan di Taman Safari Dicekoki Minuman Beralkohol oleh Turis Indonesia

By , Rabu, 15 November 2017 | 15:56 WIB

"Kampungan! Baru sekali ke Taman Safari sih jadinya norak," tulis akun @melzaocta.

"Tolong pengawasan masuk ke Taman Safari diperketat. Dicek semuanya. Kalau dipikir-pikir sangat mudah ya bikin binantang keracunan. Sudah ada contoh si bodoh ini @alyccaaa yang masukin alkohol ke binantang. Tolong diproses secepatnya! @taman_safari," tulis akun @azaleaanida.

(Baca juga: Disangka Punah, Rusa Langka Ini Kembali Terlihat Setelah 40 tahun)

Public Relation Taman Safari Indonesia, Yulius Suprihardo, membenarkan adanya video pemberian minuman yang diduga beralkohol tersebut. Ia mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di area kuda nil dan rusa Taman Safari Indonesia.

"Taman Safari Indonesia Bogor berterima kasih kepada rekan-rekan netizen yang telah menginformasikan hal ini kepada kami. Terima kasih atas kepedulian dan dukungan rekan-rekan sekalian terhadap keamanan serta kesejahteraan satwa kami. Pemimpin dan seluruh staf Taman Safari Indonesia sangat menyayangkan dan kecewa atas tindakan yang telah dilakukan oleh pihak yang bersangkutan. Kejadian ini akan kami cermat dan diproses lebih lanjut secara hukum," kata Yulius dalam keterangan resmi kepada KompasTravel, Rabu (15/11/2017).

Safari Journey adalah salah satu atraksi wisata yang bisa dilakukan turis di Taman Safari Indonesia, Jawa Barat. Dalam Safari Journey, turis bisa berkeliling area Taman Safari naik mobil dan melihat aneka hewan serta memberikan makanan.

Artikel ini sudah pernah tayang sebelumnya pada Kompas.com dengan judul Jangan Ditiru! Turis Indonesia Beri Minuman Beralkohol pada Hewan di Taman Safari