Peneliti: Tanduk Dinosaurus Digunakan Untuk Mencari Pasangan

By , Jumat, 23 Maret 2018 | 14:00 WIB

Triceratops, adalah dinosaurus herbivora yang hidup sekitar 68 juta tahun lalu di wilayah Amerika Utara.

Seperti badak yang mengonsumsi tumbuhan, Triceratops juga memiliki tanduk. Dia tergolong dinosaurus ceratopsia (dinosaurus bertanduk).

Dulu para ilmuwan menduga tanduk pada dinosaurus berfungsi untuk mengenali spesiesnya atau bertahan dari serangan predator. Kini, dugaan para peneliti berkembang.

(Baca juga: Peneliti: Separuh Populasi Tumbuhan dan Satwa di Dunia Akan Punah Pada 2100 Akibat Perubahan Iklim)

Penelitian terbaru yang diterbitkan dalam jurnal Royal Society, menyebut tanduk dinosaurus berfungsi sebagai daya tarik untuk mendapatkan pasangan.

"Makhluk hidup dapat memamerkan kualitas atau susunan genetik mereka untuk mendapatkan pasangan. Ini seperti yang terjadi pada burung merak yang mengembangkan bulu ekornya," kata Andrew Knapp, penulis utama penelitian diwartakan BBC, Rabu (21/3/2018).

Peneliti menduga ciri khas dalam anatomi suatu spesies berguna untuk mencegah perkawinan beda spesies. Dalam penelitiannya, mereka fokus mengamati apakan tanduk yang ada pada jenis dinosaurus ceratopsia bertujuan untuk perkawinan. Sebab, penelitian terdahulu sudah membantah bahwa tanduk berguna untuk pertahanan dari predator atau mengatur suhu tubuh.

Knapp dan timnya menggunakan fosil untuk lebih memahami palaebiologi dinosaurus. Catatan fosil untuk semua spesies ceratopsia dianalisis berdasarkan lokasi penemuan dan periode waktu.

Knapp menemukan bahwa semua hewan baik yang hidup di masa lalu atau saat ini, tidak akan salah dalam membedakan spesiesnya. Pemahaman ini sudah ada sejak lahir.

Sebab itu, Knapp langsung membantah bahwa tanduk pada dinosaurus berfungsi sebagai petunjuk khas dalam spesiesnya.

"Seperti rusa yang tidak memiliki kesulitan dalam membedakan saudara mereka," ujar Knapp.

(Baca juga: Ingin Wisata Ala Jurassic Park? Coba Kunjungi Tempat yang Satu Ini!)

Dari pengamatan fosil, dinosaurus ceratopsia jantan dan betina tidak dapat dibedakan. Jika ada perbedaan fisik, Knapp mengatakan perbedaannya tidak menonjol.

"Fakta bahwa mereka memiliki tanduk besar sangat menarik. Jika tanduk berfungsi untuk menyeleksi pencarian pasangan, itu akan sangat membantu untuk memahami bagaimana kehidupan masa lalu mereka," imbuhnya.

Pola asuh Dinosaurus ceratopsia bertelur dan induknya tak perlu merawat anaknya seperti yang dilakukan mamalia. Hal ini menunjukkan sistem asuhan yang berbeda dengan lebih banyak kerjasama antar pasangan.

"Mungkin pola asuhan mereka sama seperti yang kita lihat pada burung," tutupnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ahli Duga Tanduk Dinosaurus Digunakan untuk Mencari Pasangan".