Inilah Dinosaurus Predator Terbesar dan Terkuat dari Zaman Sinemurian

By Ricky Jenihansen, Jumat, 11 Februari 2022 | 12:00 WIB
Rekonstruksi kehidupan Saltriovenator zanellai. (Davide Bonadonna)

Baca Juga: Rhomaleopakhus turpanensis, Spesies Baru Dinosaurus Berleher Panjang

Hal menarik lainnya adalah, evolusi bentuk tangan burung dari nenek moyang dinosaurus yang masih diperdebatkan. Andrea Cau salah satu peneliti mengatakan, tangan menggenggam Saltriovenator mengisi celah utama dalam pohon evolusi theropoda atau dinosaurus berjalan dengan dua kaki pemakan daging.

Menurut peneliti, bentuk tangan burung masih diperdebatkan, dengan bukti paleontologis dan perkembangan yang digunakan untuk mendukung pola identitas alternatif. Dengan morfologi phalangeal yang disederhanakan, ceratosaurian Limusaurus Jurassic Akhir telah diperdebatkan untuk mendukung identitas digital.

"Dinosaurus predator secara progresif tidak memiliki jari kelingking dan jari manis, tapi memiliki tangan tiga jari yang merupakan bentuk awal dari sayap burung seperti saat ini," kata rekan penulis Andrea Cau.

Baca Juga: Selidik Mosasaurus, Monster Laut yang Berenang dengan Gaya Dada