Siapa Dewi Minerva yang Simbolnya Identik dengan Illuminati?

By Afkar Aristoteles Mukhaer, Senin, 9 Mei 2022 | 16:00 WIB
Burung hantu Minerva (the Owl of Minerva), salah satu simbol yang digunakan Illuminati. Minerva adalah sosok dewi kebijaksanaan dan pengetahuan orang Romawi kuno. (Wikimedia)

Nationalgeographic.co.id—Ketika Ordo Illuminati didirikan oleh Adam Weishaupt pada 1 Mei 1776, nama Minerva digunakan sebagai tingkatan menengah dan atas anggotanya. Mereka berpendapat, minerva adalah cerminan tujuan mereka untuk menyebarkan pengetahuan sejati dan pencerahan dari kegelapan penguasa dan agama.

Penggunan simbol Minerva dalam Illuminati adalah cara yang diadopsi Weishaupt yang mengikuti kebiasaan Freemasonry. Kebiasaan-kebiasaan Freemason termasuk dalam menggunakan nama samaran untuk sebagai panggilan anggota ordo yang rahasia itu.

Minerva adalah dewi penting dalam mitologi Romawi kuno. Dia dipuja sebagai dewi kebijaksanaan atau pengetahuan, tetapi juga dikenal sebagai dewi perdagangan, seni, dan peperangan. Bahkan, penyair masa Romawi Ovidius, menyebutnya sebagai 'dewi seribu karya' karena banyak aspek kehidupan berbeda yang dikuasainya.

Mengutip Encyclopedia Britannica, diperkirakan Minerva awalnya adalah dewinya orang Etruria bernama Menrva. Etruria atau Ersukan adalah bangsa yang pertama kali menepati Roma yang pandai di bidang seni, logam, dan pembuatan patung.

Banyak sarjana yakin bahwa Minerva dalam daftar mitologi Romawi diadopsi dari dewi Athena yang diperkenalkan dari Yunani ke Etruria. Penyebutan Minerva juga sesuai dengan bahasa Latin mens yang berarti 'pikiran'. Tetapi padanan Minerva kemudian berhubungan dengan perang karena secara tradisional di bawah domain Dewa Mars (Ares dalam mitologi Yunani).

Ada kesamaan antara Minerva dan Athena, mereka adalah putri dewa yang paling berkuasa, Jupiter atau Zeus. Dalam mitologi Romawi dan Yunani, asal-usul Minerva bermula dari Jupiter menerima ramalan bahwa anak dari titan Metis (kebijaksanaan) akan lebih kuat darinya. Jupiter justru memperkosanya dan menelannya.

Ternyata, sembilan bulan kemudian, Jupiter menderita sakit kepala yang menyiksa. Dia memanggil Vulcan (Hefaistos, dewa pandai besi dalam mitologi Yunani) untuk menghilangkan rasa sakit. Vulcan membelah kepala Jupiter dengan kapak dan terkejut, ternyata yang keluar adalah seorang gadis dewasa bersenjata perang lengkap--baju zirah, helm, perisai, dan tombak. Gadis itu adalah dewi Minerva.

  

Baca Juga: Illuminati: Ordo Rahasia untuk Melawan Penindasan Penguasa dan Agama

Baca Juga: Mencengangkan! Ini Jumlah Anak Zeus, Dewa Paling Berkuasa di Olimpus

Baca Juga: Apakah Nama Vatikan Ada Hubungannya dengan Dewi Etruska Vatika?