Benarkah Terompet Milik Firaun Tutankhamun Jadi Pemicu Perang Dunia?

By Sysilia Tanhati, Minggu, 6 November 2022 | 16:00 WIB
Konon, terompet milik Firaun Tutankhamun dipercaya sebagai alat pemicu perang dunia dan pemberontakan lain. (Harry Burton)

Nationalgeographic.co.id - Seratus tahun berlalu setelah penemuan makam Firaun Tutankhamun, pesona sang Firaun muda itu seakan tidak pernah pudar. Pada tahun 1922, makam Tutankhamun ditemukan di Mesir oleh ekspedisi yang dipimpin oleh arkeolog Howard Carter. Penemuan tersebut memberikan banyak pengetahuan tentang Mesir kuno, praktik penguburannya, dan adat istiadatnya. Di antara barang-barang menakjubkan yang ditemukan adalah satu set terompet kayu, perak, dan perunggu. Mitos menyelimuti penemuan terompet tersebut. Konon, terompet milik Firaun Tutankhamun dipercaya sebagai pemicu perang dunia dan pemberontakan. Benarkah demikian?

Terompet Firaun Tutankhamun Pemicu Perang Dunia II?

Mitos itu berawal dari rekaman suara salah satu terompet pada tahun 1939 oleh radio BBC. Lewat rekaman tersebut, orang-orang di seluruh dunia dapat mendengar suara instrumen kuno itu.

Beberapa bulan setelah terompet diperdengarkan, Perang Dunia II pecah. Ini akhirnya mengarah pada legenda bahwa terompet memiliki kekuatan magis untuk memanggil perang.

Terompet Tutankhamun

Terompet tertua terbuat dari tanduk hewan yang dilubangi dan cangkang seperti cangkang keong. Mirip dengan megafon primitif, terompet ini menghasilkan suara keras. “Mungkin digunakan untuk menakut-nakuti roh jahat,” tulis Caleb Strom di laman Ancient Pages. Ini mungkin salah satu alasan mengapa terompet selalu memiliki konotasi magis dan sering digunakan dalam konteks ritual.

Terompet Tutankhamun terbuat dari kayu dan perunggu. Panjangnya sekitar 58 cm dan lebar 4 cm dengan lubang untuk mulut di satu sisi. Ujung yang melebar di sisi lain untuk memperkuat suara.

 Baca Juga: Belati Tutankhamun Berbahan Logam Meteorit dan Ditempa di Luar Mesir

 Baca Juga: Misteri Raja Tutankhamun, Teka-teki Kematian dan Kisah Hidup yang Terhapus

Terompet paling awal di Mesir tampaknya digunakan untuk tujuan militer, misalnya memperingatkan dan mengarahkan tentara di medan perang.

Untuk alasan itu, masuk akal jika seorang Firaun dikuburkan dengan terompet. Sang Firaun mungkin akan menggunakannya pada suatu saat untuk berkomunikasi dengan pasukannya.

Asosiasi modern terompet Tutankhamun dengan Perang