Tutura Ngata, program literasi dan sastra dengan menyajikan workshop menulis, bedah buku, dan sudut literasi dapat dinikmati peserta festival
Bioskop Lindu untuk film-film karya dari sineas Sulawesi Tengah
Pameran yang menampilkan potensi pariwisata, ekonomi kreatif, UMKM, visual dokumentasi sejarah Lindu Heritage
Pojok kuliner yang diisi dengan Pasar Kuliner Rakyat, Lindu Rasa, dan Sikola Kopi.
Selain program festival tersebut, ritual penyambutan adat dan makan adat juga akan memperkaya Festival Danau Lindu 2023.
“Festival Danau Lindu Tahun 2023 dilaksanakan dengan mengusung Tema Warisan Budaya dan Warisan Alam menuju Warisan Dunia," ungkap Ketua Panitia FDL 2023, Andi Ilham S.Sos.,MM, Asisten I Pemkab Sigi.
Ide dan gagasan perhelatan ini terlahir sebagai langkah dalam menyikapi problematika ekologi yang terjadi di kawasan Danau Lindu.
"Diperlukan upaya konkrit dari berbagai pihak, baik pemerintah sebagai pemangku kebijakan, organisasi lingkungan, akademisi, organisasi swadaya masyarakat, pemangku adat dan masyarakat untuk bersama mencari solusi sebagai upaya merestorasi kembali masalah kerusakan ekologi yang terjadi di Kawasan danau lindu,” ujar Ilham. “Kami berharap, dengan dilaksanakannya Festival Danau Lindu Tahun 2023 dapat menjadi jalan pembuka untuk masuknya peluang-peluang pengembangan usaha kerakyatan dan pengembangan pariwisata berbasis alam yang dapat membantu meningkatkan perputaran ekonomi masyarakat di 5 Desa di Kecamatan Danau Lindu” ungkap Perwakilan Anak Muda yang dilibatkan dalam pelaksanaan Festival Danau Lindu 2023, Kak Verda, Pemuda Desa Langko.
Festival Danau Lindu tahun ini merupakan pelaksanaan yang keempat, sebelumnya FDL dilaksanakan pada 2009, 2010, dan 2013. Harapannya, dengan adanya FDL tahun ini dapat membangkitkan geliat perekonomian masyarakat di sekitar kecamatan Lindu. Ditambah lagi, perluasan jalan menuju Danau Lindu sudah dilakukan Pemkab Sigi bersama Balai Besar Taman Nasional Lore Lindu agar akses lebih mudah.