Dunia Hewan: Berapa Lama Hiu Putih Besar Menyeberangi Lautan?

By Utomo Priyambodo, Sabtu, 27 April 2024 | 09:25 WIB
Dalam dunia hewan, hiu putih besar adalah pengembara hebat lautan. ( Pterantula (Terry Goss)/Wikimedia Commons)

Meskipun sebagian besar perjalanan dilakukan di permukaan laut, Nicole secara rutin terjun ke cekungan Samudra Hindia pada kedalaman 980 meter. Pada tahun 2005, angka ini memecahkan rekor hiu putih besar, tetapi kini para ilmuwan menemukan bahwa hiu putih besar bisa menyelam sedalam 1.128 meter.

Hiu putih besar tidak diragukan lagi merupakan salah satu pelaut terhebat. Namun hewan lain menyelesaikan migrasi lebih lama melalui perjalanan udara.

Arctic Tern, burung laut berukuran sedang dengan tubuh super ramping, melakukan perjalanan pulang pergi sejauh 96.000 kilometer. Burung ini terbang dari kawasan Arktik dan sub-Arktik di Eropa ke Antartika setiap tahunnya.