Kisah Ratu-Ratu Amazon yang Melawan Pahlawan Mitologi Yunani

By Sysilia Tanhati, Minggu, 8 September 2024 | 18:04 WIB
Sebagai pejuang dan pemburu, Amazon adalah bangsa wanita yang mengintimidasi para pahlawan dalam mitologi Yunani. (Sackler Museum/Harvard University)

Diduga bahwa Achilles menangisi kematian Pentheslea karena mengagumi keberanian dan kecantikannya. Achilles bahkan membunuh Thersites, sesama prajurit Yunani yang berani mengejek kesedihannya.

Ratu Antiope dan Penculikan Theseus

Setelah pembunuhan Hippolyta, terjadilah kisah kontroversial lainnya: penculikan Ratu Amazon Antiope. “Ia adalah saudara perempuan Hippolyta dan Penthesilea,” tambah Arcane. Ada tiga versi penting tentang apa yang terjadi.

Kisah pertama menunjukkan bahwa Antiope dengan sukarela menaiki kapal Heracles setelah Hippolyta terbunuh karena jatuh cinta pada Theseus. Antiope dan Theseus menikah di Athena dan bahkan memiliki anak bersama. Namun, suku Amazon menyerang Athena untuk menyelamatkan ratu yang mereka kira telah diculik. Mereka juga mengambil ikat pinggang Ratu Hippolyta.

Menghadapi saudara-saudarinya yang tercinta, Antiope memihak Theseus dan pasukan Athena untuk melindungi kota.

Dalam kisah kedua, Antiope memang diculik di luar keinginannya. Dipercaya bahwa saat kedatangan suku Amazon, Antiope memihak saudara-saudarinya. Ia menyerang Athena untuk melarikan diri dari cengkeraman Theseus.

Kisah penting terakhir menunjukkan bahwa Antiope jatuh cinta pada Theseus tetapi tidak memihaknya saat kedatangan suku Amazon. Dalam versi ini, Antiope dengan sukarela meninggalkan sesama suku Amazon demi Theseus, tetapi Theseus meninggalkannya demi Phaedra. Marah besar, Antiope berencana membunuh semua tamu di pesta pernikahan Theseus dan istri barunya, Phaedra. Butuh usaha dari Theseus, Heracles, dan pasukan Athena untuk menghentikan kemarahan Antiope. Antiope menemui ajalnya dalam ketiga variasi, seperti yang biasa terjadi dalam cerita tentang Amazon.

Ratu Thalestris mencoba merayu Aleksander Agung

Di dunia yang diwarnai oleh perang dan penaklukan, hanya yang terkuat dan paling licik yang bisa bertahan hidup. Mengetahui kesengsaraan dunia kuno, Ratu Thalestris ingin menghasilkan keturunan yang akan mampu mengarungi dunia. ​​

Siapa yang lebih cocok menjadi pandamping Ratu Amazon selain Aleksander Agung, penakluk sebagian besar dunia yang dikenal?

Legenda mengatakan bahwa Ratu Thalestris menyambut Aleksander Agung dengan 300 prajurit Amazon. Ratu mengharapkan sang penakluk itu menjadi ayah dari seorang prajurit yang sehebat dia. Akan tetapi, seperti kebanyakan legenda, ada banyak spekulasi yang terlibat, dan komunitas akademis menolak bahwa kisah itu benar-benar terjadi. Namun, ada bukti bahwa seorang Raja Skithia menawarkan putrinya sebagai istri kepada Aleksander Agung.

Kisah tentang Amazon menunjukkan bahwa wanita bisa sama tangguh, berani, dan terampilnya dengan pria tangguh dalam sejarah.