Nationalgeographic.co.id—Pariwisata luar angkasa meningkat dengan adanya penerbangan ke antariksa baru-baru ini oleh miliarder Richard Branson dan Jeff Bezos di atas pesawat antariksa masing-masing perusahaan mereka. Namun begitu, tidak setiap orang yang pergi ke luar angkasa bisa secara resmi dianggap sebagai astronaut.
Badan Administrasi Penerbangan Federal Amerika Serikat (FAA) telah memperketat aturan tentang bagaimana memberikan gelar astronaut kepada mereka yang melakukan penerbangan luar angkasa pribadi. Jadi kini lebih sulit bagi setiap orang untuk bisa menjadi astronaut komersial resmi.
Di Amerika Serikat, ada tiga lembaga yang bisa menjuluki seseorang sebagai astronaut, yakni militer AS, NASA, dan FAA. Dua lembaga pertama hanya memberikan gelar astronaut kepada karyawan mereka sendiri.
Source | : | new scientist |
Penulis | : | Utomo Priyambodo |
Editor | : | Mahandis Yoanata Thamrin |
KOMENTAR