Untuk menunjukkan apresiasinya kepada insan pers dan pegiat media sosial, AQUA grup mengadakan kompetisi pengumpulan karya inspiratif dalam ajang Anugerah Jurnalistik AQUA keempat (AJA IV) tahun ini, bertema "Air dan Kehidupan untuk Indonesia yang Lebih Sehat". Ajang kompetisi yang dimulai sejak Maret 2014 lalu ini melombakan karya tulis jurnalistik, karya tulis umum, karya foto jurnalistik, dan foto umum, serta liputan televisi. Selain itu, ada pun kategori tambahan yaitu karya inspiratif.
"Ada dua karya inspiratif yang akan mendapatkan tiket perjalanan ke Evian, Perancis. Kedua pemenang ini akan melihat langsung pengelolaan air dan lingkungan yang dilakukan oleh Evian," kata Troy Pantouw, Direktur Komunikasi Perusahaan PT. Tirta Investama, terkait pelaksanaan AJA.
Penambahan kategori tersebut dikarenakan semakin adanya variasi media yang dapat memberikan inspirasi dan berkembangnya jurnalisme warga.
Ninok Leksono pun mengatakan, "Lomba AJA menggaris-bawahi pentingnya masalah pengadaan air bersih sebagai jendela menuju kesehatan masyarakat. Dari karya-karya yang dilombakan, baik tulisan maupun video, tampak jelas bagaimana masih akutnya permasalahan air di berbagai sudut negeri."
Total karya yang dikumpulkan dalam kompetisi ini adalah 1.238, yang menunjukkan suatu peningkatan dalam partisipasi dibandingkan dengan tahun lalu yang menerima 1.138. Semua karya tersebut dinilai oleh tujuh orang juri, yaitu jurnalis senior Kompas dan rektor Universitas Multimedia Nusantara (UMN) Ninok Leksono, fotografer profesional Enny Nuraheni, Eko "Item" Maryadi, Oscar Motuloh pendiri Galeri Foto Jurnalistik Antara, pegiat media sosial Enda Nasution, pakar lingkungan dan dosen Teknik Lingkungan di Universitas Indonesia (UI) Cindy Rianti Priadi, dan Guru Besar Ilmu Komunikasi di Universitas Indonesia Profesor Sasa Djuarsa Sendjaja.
Pengumuman pemenang telah dilaksanakan hari ini (23/10), berlokasi di Erasmus Huis Jakarta, pada jam 10 pagi.
Penulis | : | |
Editor | : | Dini |
KOMENTAR