San Fransisco- Ganggang beracun di laut dapat merusak ingatan dari singa laut, para peneliti melaporkan senin lalu, hail ini juga menyebabkan singa laut jatuh sakit karena mendapat kesulitan untuk mencari makanan mereka.
Pertumbuhan yang pesat atau perkembangan dari ganggang disekitar pesisir California menyebabkan angka kelaparan dari singa laut yang sebelumnya belum pernah terjadi meningkat sejak tahun 2013. Ganggang beracun ini tidak hanya mempengaruhi Singa laut, tetapi lumba-lumba , anjing laut, berang-berang laiy dan spesies lainnya. Permasalahan ini seakan tidak mungkin pergi, terutama karena adanya pemanasan air laut dan limbah pertanian yang kaya akan nutrisi cenderung menjadi makanan pokok bagi wabah ganggang .
Sejak 1998, para ilmuan telah mengetahui bahwa asam domoic menjadi penyebab dari penyerangan masalah neurologis pada singa laut California. Pada tingkat yang cukup tinggi, hal semacam ini dapat membunuh binatang.
Para peneliti sebelumnya telah mengumumkan adanya perilaku janggal, termasuk "singa laut berenang di permukaan dan akan menuju kota serta ingin berinteraksi dengan manusia" kata dokter hewan Shawn Johnson dari pusat mamalia laut. Sangat menarik akhirnya ilmu sudah membenarkan rumor yang sudah beredar sejak lama.
Penulis | : | |
Editor | : | endah trisulistiowaty |
KOMENTAR