Biaya Punya Anak Mahal, Warga Korea Selatan Lebih Pilih Pelihara Hewan

By Gita Laras Widyaningrum, Selasa, 29 Januari 2019 | 12:00 WIB
Kang Sung-il dan istrinya Ham Jin-seon, bersama angjing peliharaan mereka, Sancho. (Reuters via voaindonesia.com)

Baca Juga : Monika Karma, Pendekar Kemanusiaan dari Kampung Ayam

Layanan pemakaman hewan peliharaan juga semakin populer dan tempat Kang Sung-il sekarang memiliki lebih dari 10 layanan sehari, dibandingkan dengan 3-5 layanan saja saat dibuka dua tahun lalu.

Di Namyangju, tepat di luar Seoul, Lee Jae-hwan berjalan-jalan setiap harinya sambil membawa guci dengan abu dari anjingnya, Kkotgae. Hal itu merupakan rutinitas mereka yang dilanjutkannya, meski Kkotgae sudah tiada.

“Saya selalu mengenalkan Kkotgae sebagai satu-satunya putra saya, yang paling saya cintai di dunia,” kata Lee, 51 tahun, tersedu. Saat wawancara di kediamannya, tampak meja upacara dengan foto Kkotgae, beberapa makanan dan dupa pembakaran.

“Dia tidak pernah melihat laut. Saya berharap dapat mengunjunginya bersama.” 

Artikel ini pernah tayang di voaindonesia.com. Baca artikel sumber.