Tanpa Disadari, Kurang Tidur Bisa Timbulkan Jerawat Pada Wajah

By Nathania Kinanti, Selasa, 19 Februari 2019 | 10:00 WIB
Selain menurunkan kinerja otak, begadang ternyata dapat menimbulkan jerawat. (sapozhnik/Getty Images/iStockphoto)

Nationalgeographic.co.id - Terbiasa begadang tidak hanya mengurangi kinerja otak, tetapi juga dapat menimbulkan jerawat pada wajah. 

Ketika tubuh kita kekurangan waktu tidur, maka tingkat stres akan bertambah. Saat stres, maka tubuh kita akan menghasilkan lebih banyak hormon bernama kortisol.

Baca Juga : Studi: Manusia Memiliki Pengaruh Besar Pada Kematian Hewan di Bumi

Jumlah kortisol yang berlebihan pada akhirnya akan menimbulkan kerusakan struktur dan fungsi kulit. Tidak hanya itu, kelebihan kortisol juga dapat menyebabkan kenaikan berat badan, tekanan darah tinggi, hingga osteoporosis.

Cara terbaik mengatasinya adalah dengan mendapatkan waktu istirahat yang cukup, yaitu 7-8 jam setiap hari agar optimal.

Namun, bagaimana jika pekerjaan atau aktivitas lainnya menutut kita untuk begadang? Jika begitu, maka yang bisa kita lakukan adalah minum banyak air putih. Selain itu hindari makanan atau minuman manis, dan membiasakan untuk mencuci muka sebelum tidur.

Baca Juga : 5 Makanan Tinggi Kalori Ini Ternyata Bisa Bantu Menurunkan Berat Badan

Biasakan juga untuk menggunakan tabir surya ketika beraktivitas di luar ruangan.

Bagi perempuan, sebisa mungkin kurangi penggunaan makeup yang terlalu tebal.