Seekor Paus Terdampar di Bali, Ditemukan dengan Kondisi Gigi Hilang

By Nathania Kinanti, Kamis, 21 Maret 2019 | 10:10 WIB
Paus sperma yang terdampar dan mati di Bali ditemukan dengan kondisi membusuk. (BPSPL Denpasar/ via Mongabay Indonesia)

Nationalgeographic.co.id - Seekor paus ditemukan mati terdampar pada Minggu (17/03/19) di Pantai Yeh Leh, Desa Pengeragoan, Bali. Paus sperma yang panjangnya lebih dari 11 meter ini ditemukan dengan kondisi membusuk dengan gigi hilang.

Petugas Balai Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut (BPSPL), Lalu Adrajatun menjelaskan bahwa kondisi paus sudah membusuk (kode 4) sehingga giginya mudah dicabut.

Baca Juga : Kelelahan Bisa Menjadi Tanda Depresi, Berikut Cara Mengatasinya

Dari kondisi lubang gigi, diperkirakan bahwa gigi paus sudah dicabut sejak hari pertama terdampar.

Menurut keterangan warga desa Pengeragoan, gigi paus kemungkinan besar dicabut oleh warga di luar desa. Sebab, warga Pengarogoan sendiri mengaku tidak berani mengambil bagian tubuh binatang.

Selain hilangnya semua gigi paus, pada bagian sirip dada sebelah kanan terdapat sayatan. Tulang rusuknya juga sudah terpotong, dan diduga dipotong menggunakan parang.

Baca Juga : Hanya Tersisa 22 di Dunia, Hewan Ini Terancam Punah dalam Hitungan Bulan

Paus tersebut awalnya ditemukan oleh I Wayan Yogi, salah seorang warga yang sedang menyiapkan upacara di Pura Dalem Desa Pengeragoan bersama warga lain.

Saat ini, paus tersebut telah dikubur sekitar 50 meter dari lokasi terdampar dengan menggunakan ekskavator.