Bayi Lumba-lumba Terdampar dengan Sampah Plastik dan Balon di Perutnya

By Gita Laras Widyaningrum, Selasa, 30 April 2019 | 12:11 WIB
Sampah plastik dan balon yang ditemukan di dalam perut bayi lumba-lumba. (Fish and Wildlife Research Institute (FWC))

Baca Juga : Berada di Era Antroposen, Jutaan Spesies Terancam Punah Akibat Ulah Manusia

Penelitian terbaru mengungkapkan bahwa polusi plastik di laut dunia sudah meningkat secara signifikan sejak 1990-an.

Laporan dari Enviromental Audit Commite pada Januari 2019 bahkan menyatakan bahwa lautan Inggris sudah diperlakukan seperti selokan. Pasalnya, banyak sekali aliran plastik dan limbah yang tidak diolah dan akhirnya mencemari lautan.

Tidak heran jika banyak hewan laut yang akhirnya mati karena tersedak sampah.