Tak Semua Anak Bebas COVID-19, Perlukah Penanganan Khusus Pediatri?

By Fikri Muhammad, Jumat, 20 Maret 2020 | 12:41 WIB
Seorang anak memakai masker di sekolah setelah Indonesia mengkonfirmasi kasus pertama penyakit coronavirus (COVID-19), di Tangerang dekat Jakarta, Indonesia, 6 Maret 2020. ()

Namun catatan dari penelitian ini ialah tidak semua kasus anak-anak yang dilaporkan dipastikan memiliki COVID-19. Sekitar 34% dikonfirmasi, sementara sisanya dicurigai memiliki COVID-19.

Hal tersebut berdasarkan gejala, hasil rontgen dada dan tes darah, serta dugaan anak itu terkena kontak langsung dengan seseorang yang memiliki COVID-19 atau tidak.

Sementara itu, dalam studi terpisah Morbidity and Mortality Weekly CDC yang dikutip oleh livescience mengemukakan bahwa diantara 500 pasien COVID-19 di Amerika Serikat, kurang dari 1% nya berusia 19 tahun atau lebih muda. 

Penelitian yang terbit pada 18 Maret 2020 ini berkata bahwa penyakit dengan kondisi parah COVID-19 justru terjadi pada orang dewasa, 52% nya berusia 55 tahun ke atas. 

Namun baru-baru ini terdapat bayi baru lahir yang terinfeksi COVID-19 sekaligus menjadi korban termuda di Inggris. Halaman CNN Indonesia mengatakan bahwa beberapa hari sebelum melahirkan sang ibu mengidap pneumonia yang kemudian dikonfirmasi terkena COVID-19. 

Beberapa saat setelah melahirkan sang ibu beserta bayi mengikuti tes dan dinyatakan positif COVID-19 di Rumah Sakit North Middlesex, Enfield.