Pegunungan Himalaya Terlihat Dari India, Pertama Kalinya dalam Beberapa Dekade

By Aditya Driantama H, Selasa, 14 April 2020 | 14:23 WIB
Gunung Dhauladhar, merupakan bagian dari Himalaya. Saat ini gunung tersebut terlihat jelas dari daerah Punjab. ()

Nationalgeographic.co.id - Dengan diterapkannya karantina wilayah di India saat ini, tingkat polusi udara telah menurun secara signifikan, sampai-sampai puncak Himalaya bisa terlihat.

Di tempat-tempat seperti Jalandhar di Punjab, kabut asap telah berkurang drastis sehingga pegunungan Dhauladhar, yang terletak lebih dari 160 kilometer jauhnya, terlihat untuk pertama kalinya dalam beberapa dekade.

Penduduk setempat telah meramaikan media sosial untuk berbagi foto-foto puncak yang jauh tersebut, dengan banyak yang mengklaim bahwa ini adalah pertama kalinya mereka bisa melihat gunung-gunung ini dari kota asal mereka.

Baca Juga: Burung-Burung Surgawi Pelipur Lara Pandemi

Pusat-pusat kota India selama ini terkenal karena tingkat polusi udaranya yang tinggi. Sebuah laporan global yang dilakukan tahun lalu oleh IQ Air mengungkapkan bahwa enam kota di India masuk dalam 10 besar kota paling parah di dunia terkait partikel halus akibat pencemaran udara.

Partikel-partikel mikroskopis ini juga dikenal sebagai PM 2.5, berukuran kurang dari 2,5 mikrometer dan dapat masuk ke paru-paru serta sistem kardiovaskular bagi siapa saja yang menghirupnya--berpotensi menimbulkan masalah kesehatan.

Kini, sebuah laporan terbaru yang dihimpun oleh Dewan Pengendalian Polusi Pusat India telah mengungkapkan penurunan besar dalam polusi udara di seluruh negara sejak lockdown yang berlaku sejak 25 Maret lalu.

Ghaziabad, misalnya, kota paling tercemar di dunia menurut data IQ Air tahun 2019, saat ini mengalami penurunan 57 persen selama tiga hari pertama lockdown.

Sementara itu, Delhi mengalami penurunan AQI dari 162 menjadi hanya 79 selama periode yang sama. 

Dilansir dari ABC, data menunjukkan bahwa rata-rata kota-kota India memiliki AQI 115 antara 16 dan 24 Maret. Dalam tiga hari pertama lockdown, turun menjadi 75.

Baca Juga: Eksploitasi Hewan Oleh Manusia Sebabkan Kita Rentan Terkena Virus

Dilansir dari India Today, peningkatan besar banyak terlihat di bagian utara seperti Punjab dan Rajasthan, yang keduanya merupakan rumah bagi banyak pusat industri, yang sampai sekarang memuntahkan polusi udara yang cukup untuk menutup Himalaya.