Mendefinisikan Gelora Merdeka dengan vivo X50 Series

By National Geographic Indonesia, Senin, 24 Agustus 2020 | 08:22 WIB
Juara Pertama, Gerdie Hutomo Nurhadi. Judul: Asiknya Main Lompat Karung (Gerdie Hutomo Nurhadi)

Selain itu, X50 Pro juga ditahbiskan sebagai gawai cerdas pertama dengan teknologi Gimbal Stabilization dari vivo Indonesia. Sistem Kamera Gimbal X50 Pro terletak di dudukan suspensi bola ganda yang dirancang dengan cerdas. Fitur ini menggunakan pergerakan mekanis untuk mencapai stabilisasi 3D yang fleksibel dan dapat menjangkau sudut 300 persen lebih besar dibandingkan OIS.

Nobel P. Marpaung, Head of Content Production, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, mengatakan kegiatan NGIOA sangat bermanfaat bagi industri pariwisata. “Di era pandemi seperti ini, di mana ada keterbatasan untuk mengunjungi suatu destinasi, peran warga lokal sangat penting untuk menampilkan image yang dapat menggugah minat calon wisatawan. Dengan begitu, saat kondisi membaik, nanti mereka tertarik berkunjung ke sana. Saya sendiri terpesona dengan hasil foto teman-teman, apalagi itu diambil hanya de-ngan menggunakan smartphone.” papar Nobel. “Kegiatan-kegiatan seperti ini harus sering dilakukan agar dapat meningkatkan image dari destinasi pariwisata di Indonesia.”

Foto terfavorit penugasan pertama, Erlangga Fakhri Sujono. Judul: Blue Hour di Tebing Breksi, Yogyakarta. (Erlangga Fakhri Sujono)