Misteri Empat Topi Emas dari Zaman Perunggu yang Mirip Topi Penyihir

By Utomo Priyambodo, Selasa, 23 Maret 2021 | 12:00 WIB
Empat Topi Emas dari Zaman Perunggu. (Wikimedia Commons)

Nationalgeographic.co.id—Terkadang, temuan-temuan arkeologi dari zaman kuno sanggup membuat manusia modern seperti kita terkagum-kagum. Sebab, ternyata nenek moyang kuno kita memiliki keterampilan yang mencengangkan dalam membuat benda-benda tertentu. Salah satu temuan dari peradaban masa lalu yang mengejutkan para peneliti di zaman modern ini adalah empat topi emas berbentuk kerucut yang berasal dari Zaman Perunggu.

Ditemukan di lokasi yang berbeda dan pada waktu yang berbeda, keempat topi emas tersebut memiliki banyak kesamaan dalam ukuran, bentuk, desain, dan konstruksinya. Desain berbentuk kerucut pada topi-topi tersebut mirip seperti bentuk topi penyihir. Hal ini menimnbulkan spekulasi bahwa topi itu dipakai oleh orang-orang yang memegang posisi seperti itu.

Topi-topi itu juga diukir dengan simbol-simbol yang mungkin telah digunakan untuk membuat prediksi terkait bidang pertanian dan/atau astronomi. Simbol-simbol ini mungkin akan membantu pemakainya untuk membuat peramalan.