Bonus Tambahan pada Fenomena Gerhana Bulan Tahun Ini: Berwarna Merah

By Fikri Muhammad, Kamis, 27 Mei 2021 | 20:00 WIB
Gerhana bulan parsial dilihat dari Ormond Beach, Florida. (FOTO OLEH GREG DIESEL WALCK)

Nationalgeographic.co.id—Bulan purnama terbesar tahun ini tiba dengan bonus tambahan bagi para pengamat bintang pada Rabu, 26 Mei 2021 lalu. Karena satu-satunya gerhana bulan total 2021 yang menciptakan pemandangan merah. Hasilnya: Super Flower Blood Moon yang memukau.

Gerhana terlihat dari bagian barat Amerika, pulau-pulau di Samudera Pasifik, seluruh Australia, dan sebagian Asia Timur. Mereka yang berada di Australia, Selandia Baru, Hawaii, dan Papua Nugini memiliki kursi terbaik. Karena mereka dapat menikmati keseluruhan lima jam tontonan pada malam hari, termasuk saat-saat ketika bulan masuk dan keluar yang disebut sebagai fase penumbra dan umbra, yang mana menandai awal dan akhir gerhana parsial dan total. 

Gerhana bulan total seperti yang terlihat di Chico, California, pada 26 Mei 2021. (FOTO OLEH PATRICK T. FALLON)

Bulan di atas Bangkok pada 26 Mei 2021. (FOTO OLEH JACK TAYLOR/AFP)