Perubahan Perilaku Hewan di Taman Margasatwa Ragunan Selama Pandemi

By Utomo Priyambodo, Sabtu, 31 Juli 2021 | 16:00 WIB
Gorila di Taman Margasatwa Ragunan, kini memiliki perilaku yang lebih tenang selama sepi atau tak ada pengunjung di masa pandemi ini. Sebab, biasanya kerap ada gangguan bila ada pengunjung yang datang. (National Geographic Indonesia)

Nationalgeographic.co.id—Tidak hanya manusia, hewan-hewan ternyata juga mengalami perubahan perilaku selama pandemi COVID-19 akibat virus corona saat ini. Sementara manusia mulai mengubah perilakunya dengan selalu pakai masker, rajin cuci tangan, dan menjaga jarak, perilaku hewan-hewan di Taman Margasatwa Ragunan ternyata juga berubah seiring dengan perbedaan suasana yang mereka rasakan selama pandemi ini.

Selama pandemi, jumlah pengunjung di Taman Margasatwa Ragunan berkurang drastis. Bahkan, seringkali tidak ada pengunjung mengingat selama masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) maupun pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM), tempat-tempat wisata seperti Taman Margasatwa Ragunan harus ditutup untuk sementara waktu.

Perubahan suasana di Taman Margasatwa Ragunan yang biasanya ramai pengunjung dan kini sepi bahkan tidak ada pengunjung ini turut mengubah perilaku hewan-hewan yang ada di dalamnya. Beberapa petugas perawat satwa di Taman Margasatwa Ragunan mengungkapkan perubahan perilaku hewan-hewan tersebut kepada National Geographic Indonesia.