Melihat Penampakan Baju Zirah Rantai Berusia 800 Tahun di Irlandia

By Maria Gabrielle, Kamis, 26 Agustus 2021 | 09:00 WIB
Penampakan baju zirah rantai berusia 800 tahun di Irlandia. (Bartle D’Arcy)

Nationalgeographic.co.id—Sebuah baju zirah rantai berusia lebih dari 800 tahun diserahkan kepada Knights and Conquest Heritage Centre di Granard, Co Longford, Irlandia. Ada kisah yang tidak biasa dari baju zirah ini, dilansir dari Irish Times semua berawal dari acara pekan warisan nasional.

Bartle D’Arcy selaku manajer umum dari Knights and Conquest Heritage Centre mengunjungi acara tersebut. Pada saat itu dia menggunakan baju zirah rantai.

“Saya sedang berkeliling dan mengenakan baju zirah rantai ketika orang-orang datang menghampiri dan berkata kalau mereka punya ‘baju’ yang sama di gudang mereka,” ujar Bartle D’Arcy kepada Irish Times.

Merasa bingung, Bartle D’Arcy menanyakan apa maksud dari orang-orang itu. Setelahnya, orang-orang tersebut membawakan baju yang dimaksud.

“Mereka membawanya kepadaku dua hari lalu dan itu adalah hauberk (baju zirah rantai) berusia 800 tahun dalam keadaan utuh. Mereka mengambilnya dari saluran pembuangan menggunakan alat gali dan disimpan di gudang. Ini luar biasa,” jelasnya.