Senada dengan Grace, pelaku seni Jeremy Teti mengungkapkan, publik figur juga memiliki tanggung jawab untuk mengedukasi masyarakat. Untuk itu, ia mengingatkan agar masyarakat tidak lupa menggunakan masker dengan baik dan benar, terutama ketika memiliki mobilitas tinggi.
“Publik figur punya tanggung jawab moral menjadi role model (tokoh panutan) orang-orang sekitarnya. Kita harus mencontohkan protokol kesehatan yang benar. Selain itu, memotivasi dan meyakinkan masyarakat untuk segera mendapatkan vaksin,” ujar Jeremy.
Baca Juga: Terpecahkan, Misteri Mumi Menjerit dari Mesir Kuno Ini Bikin Merinding
Melalui sinergi antara Satgas Covid-19 dengan Duta Perubahan Perilaku, Sonny berharap, proses ikhtiar dalam mengatasi pandemi Covid-19 dapat berjalan lancar. Masyarakat pun dapat beraktivitas kembali seperti dahulu kala.
“Perbaikan situasi COVID -19 tidak boleh membuat kita lengah, melainkan harus tetap disikapi dengan hati-hati dan penuh kewaspadaan,” pungkas Sonny.