Papirus Mesir Kuno Ungkap Praktik Perawatan Mumi dari 4.000 Tahun Lalu

By Hanny Nur Fadhilah, Senin, 4 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Perawatan Ginekologi terlama yang tercatat pada mumi 4.000 tahun lalu. (Arkeonews)

Nationalgeographic.co.id—Para ilmuwan telah menemukan praktik perawatan pada mumi dari 4000 tahun yang lalu. Penemuan tersebut tertulis dalam papirus medis Mesir kuno di Dinasti ke-12. Perawatan ini telah tercatat sebagai perawatan ginekologi pertama hingga saat ini.

Dalam penelitian terbaru mereka, para ilmuwan dari Universitas Granada dan Universitas Jaén memeriksa bukti fisik yang ditemukan di sisa-sisa mumi seorang wanita yang menderita trauma parah di panggul, yang memicu rasa sakit, kemandulan. Hal ini membuat mereka menghubungkannya dengan perawatan yang dijelaskan dalam papirus medis Mesir saat itu.

Selama penggalian arkeologi tahun 2017 di Qubbet al-Hawa di tepi barat Sungai Nil, yang dipimpin oleh Universitas Jaén (UJA) di Aswan, Mesir, di mana para ilmuwan dari Universitas Granada (UGR) berpartisipasi, para peneliti menemukan seorang wanita yang tinggal di Mesir kuno dan meninggal sekitar tahun 1878-1797 SM lalu.