Dengan tenaga dari 24 semburan kecil gas nitrogen terkempa, sebuah Manual Manoeuvring Unit (MMU), unit manuver manual, memeungkinkan astronaut bergerak bebas di luar pesawat. Dengan alat tersebut, ia dapat menempuh jarak dekat melintasi antariksa—misalnya untuk memperbaiki sebuah satelit yang rusak.
Pakaian Kuat Bagi Pekerja Bangunan di Antariksa
Astronaut yang membangun stasiun antariksa akan lama berada di antariksa, maka pakaiannya harus lebih kuat dari yang lain. Untuk meniru atmosfer BUmi, tekanan tinggi akan dipertahankan di dalam pakaian mereka. Untuk menahan tekanan ini, pakaian keluaran berikut akan berupa cangkang besar dari logam dan plastik hasil pengembangan baru.