Dr Bowern menjelaskan, batasan ini bervariasi namun umumnya angka tertinggi yang mereka pergunakan adalah angka 5.
"Namun ada beberapa komunitas yang mengenal konsep angka di atas 10," jelasnya.
Hal itu, kata Dr Bowern, masuk akal jika tidak ada kebutuhan untuk menghitung lebih dari batasan jumlah yang kecil.
Namun demikian, penelitian ini menunjukkan sejumlah bukti bahwa bahasa aborigin dewasa ini telah beradaptasi.
"Mereka menciptakan konsep angka berdasarkan bentuk simbol angka dalam bahasa Inggris," jelasnya.
Ia mencontohkan, kata "tujuh" merujuk pada bentuk bumerang yang berbentuk simbol angka 7.