Jangan Remehkan, Ini 5 Tanda Tubuh Kekurangan Serat

By , Rabu, 1 November 2017 | 11:00 WIB

Myers juga menambahkan makanan berserat tinggi memberikan dorongan energi yang lebih terkontrol dan berkelanjutan.

2. Mudah Merasa Lapar

Penelitian yang dipublikasikan dalam Food and Nutrition Research mengungkapkan bahwa pria yang mengkonsumsi makanan kaya serat-seperti kacang dan kacang polong- merasa lebih kenyang daripada mereka yang makan makanan tinggi protein seperti daging.

Hal tersebut karena serat mudah larut banyak ditemukan pada kacang dan kacang polong. Saat dicerna, serat tersebut membentuk bahan seperti gel di saluran pencernaan dan memperlambat penyerapan nutrisi ke dalam aliran darah.

"Sebaliknya, perut akan cepat kosong saat Anda mengkomsumsi makanan rendah serat, yang berarti akan lebih cepat merasa lapar," papar Myers.

3. Sulit menurunkan berat badan

Karena serat membuat kenyang lebih lama, penting bagi kita untuk mengkonsumsi cukup serat saat sedang dalam program diet. "Bila Anda merasa kenyang lebih lama, maka kemungkinan untuk mengkonsumsi kalori lebih sedikit," papar Myers.

Menurut American Heart Association (AHA), Makanan berserat tinggi biasanya membutuhkan kunyahan lebih banyak dan membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna di dalam perut. Ini yang memberi sinyal perasaan kenyang pada tubuh.

Myers juga menambahkan bahwa serat tidak diserap oleh tubuh sehingga tidak secara subtansi berkontribusi terhadap asupan kalori.

"Misalnya, 100 gram nasi putih akan mengandung lebih banyak kalori daripada nasi merah karena perbedaan kandungan seratnya," tambah Myers.

4. Sulit Buang Air Besar

Serat adalah teman terbaik saat sembelit. Myers menjelaskan bahwa serat juga mampu memperlancar pergerakan di dalam usus.