Mencari Kapal Perang, Berjumpa Cumi-cumi Langka Berlengan Panjang

By Sysilia Tanhati, Jumat, 21 Januari 2022 | 11:00 WIB
Penemuan cumi-cumi di kedalaman yang luar biasa menunjukkan bahwa ada kehidupan dan banyak yang harus dilindungi. (NOAA Ocean Exploration)

Jika cumi-cumi sirip besar biasanya menghuni bagian laut ini pada berbagai tahap kehidupan, ini membuat mereka rentan terhadap aktivitas manusia. “Gumpalan sedimen dan gangguan dari penambangan dasar laut dapat berdampak nyata pada populasi ini,” kata Robison.

Cuplikan dari bangkai kapal USS Johnston telah meninggalkan Jamieson dengan keprihatinan yang sama. Meskipun parit terbentuk dari kapal yang tertabrak itu 77 tahun yang lalu, ini tampak seperti baru terjadi kemarin.

Adanya tanda-tanda kehidupan laut di sedimen terdekat, menunjukkan bahwa ketika dasar laut pada kedalaman seperti itu terganggu. Sama seperti pada operasi penambangan, ini dapat mengusir organisme laut selama beberapa dekade.

Ini bukan pertama kalinya Jamieson dan Vecchione mendokumentasikan spesies pada kedalaman yang luar biasa. Pada tahun 2020, pasangan ini menerbitkan sebuah studi tentang penampakan gurita terdalam yang pernah ada.

Dan di sekitar waktu yang sama ketika mereka menemukan cumi-cumi sirip besar, mereka menangkap rekaman ubur-ubur di Palung Filipina. Ini ditemukan pada kedalaman 10.000 meter yang menakjubkan. “Kami melihat ubur-ubur terdalam yang pernah ada,” kata Jamieson.

Menemukan magnapinnid di tempat yang begitu dalam menunjukkan bahwa ada banyak hal yang harus dilindungi dalam jangkauan yang kurang dipahami ini. Jamieson menambahkan bahwa ia menantang persepsi bahwa bagian terdalam dari lautan tidak memiliki kehidupan.

Baca Juga: Ilmuwan Melihat 'Makhluk Misterius' Raksasa Saat Meneliti Kapal Karam