Ixion, Bapak Centaur yang Mengaku Meniduri Hera di Mitologi Yunani

By Ricky Jenihansen, Sabtu, 4 November 2023 | 11:00 WIB
Ixion ditipu bercinta dengan Hera dalam mitologi Yunani. (Carlo Maratta)

Ixion dalam Seni

Ixion muncul pada beberapa cawan berfigur merah Yunani dengan adegan cerita dia ditangkap oleh Furies, atau dalam kasus kantharos berfigur merah sekitar 450 SM, dia ditangkap oleh Hermes dan Ares.

Ixion ditangkap untuk menerima nasibnya dari Hera, sementara Athena berada di latar belakang dengan roda siap digunakan. Ixion tentu juga digambarkan berputar di atas roda.

Contoh adegan terakhir adalah terlukis pada piala bergambar merah dari sekitar 500 SM. Piala tersebut sekarang disimpan di Museum Seni & Sejarah di Jenewa. Menariknya, sosok yang tergambar di situ diikat pada sebuah roda bukan dengan tali, melainkan ular.

Mitos ini telah menyebar ke luar wilayah Yunani, seperti yang terbukti dalam sebuah scarab Etruscan yang menampilkan ukiran si penipu jahat. Scarab adalah sejenis amulet atau segel yang umumnya berbentuk seperti kumbang scarab.

Scarab ini berasal dari awal abad ke-5 SM dan kini berada di British Museum, London. Ixion juga muncul di sebuah sarkofagus Romawi bersama dengan para pelaku kejahatan.

Para pelaku kejahatan lainnya ini juga menerima hukuman kekal dari Zeus, seperti Sisyphus dan Tantalus. Sarkofagus ini berasal dari tahun 160-170 M, dan sekarang dipamerkan di Museum Vatikan, Roma.