Prometheus, Pembawa Api ke Dunia Manusia dalam Mitologi Yunani

By Ricky Jenihansen, Senin, 25 Desember 2023 | 16:00 WIB
Prometheus adalah pembawa api ke dunia manusia dalam mitologi Yunani. (Flickr)

Nationalgeographic.co.id—Prometheus adalah tokoh dalam mitologi Yunani yang dikenal sebagai pembawa api ke dunia manusia. Ia juga terkenal karena memiliki reputasi sebagai penipu yang pintar dan memberi manusia keterampilan menempa logam.

Sebagai akibat tindakannya tersebut, Prometeheus dihukum oleh Zeus karena dianggap lancang. Zeus memastikan, bahwa setiap harinya, seekor elang akan memakan hati Prometheus.

Sementara Prometheus dirantai tak berdaya pada batu besar karena dihukum oleh Zeus. Zeus tidak berkenan dengan tindakan Prometheus yang membawa api ke dunia manusia dan memberikan keterampilan menempa logam.

Untuk diketahui, Prometheus (yang berarti "pemikiran sebelumnya") adalah salah satu pemimpin pertempuran antara para Titans dan para dewa olimpian.

Para dewa olimpian dipimpin oleh Zeus dan perang itu untuk mendapatkan kendali atas surga, sebuah perjuangan yang dikatakan telah berlangsung sepuluh tahun.

Namun, Prometheus kemudian berbalik dan malah mendukung para dewa olimpian sehingga mereka memenangkan peperangan.

Pengkhiatanan Prometheus dilakukan ketika para Titans tidak mau mengikuti nasihatnya untuk menggunakan tipu daya dalam pertempuran.

Menurut teogoni Hesiod, ayah Prometheus adalah Iapetus, ibunya adalah Clymen atau nama yang berbeda dalam versi cerita yang lain.

Kemudian saudara-saudaranya adalah rekan-rekan Titans Epimetheus (renungan atau belakang), yaitu Menoetius, dan Atlas.

Salah satu putra Prometheus adalah Deucalion, yang setara dengan Nuh, yang selamat dari banjir besar dengan berlayar di peti besar selama sembilan hari dan malam.

Deucalion bersama istrinya Pyrrha, kemudian menjadi pendiri umat manusia yang semuanya telah musnah karena banjir besar tersebut.

Dalam beberapa tradisi penciptaan manusia, Prometheus membuat manusia pertama dari tanah liat.