Keluar Dari Mobil, Satu Keluarga Dikejar Cheetah di Taman Safari

By Gita Laras Widyaningrum, Senin, 14 Mei 2018 | 14:30 WIB
Cheetah dapat berlari hingga 70 mil per jam. (Joel Sartore/National Geographic Creative)

Satu keluarga dengan anaknya yang masih kecil harus berlari untuk menyelamatkan nyawa, ketika dua cheetah mengejar mereka di Taman Safari Beekse Bergen, Belanda.

Beruntung, menurut Niels de Wildt, manajer taman safari, kedua cheetah tersebut tidak sedang dalam keadaan lapar. Mereka hanya berusaha melindungi wilayahnya.

Sebuah video memperlihatkan bagaimana sebuah keluarga yang beranggotakan lima orang – termasuk balita – sedang berdiri di hamparan padang rumput yang berjarak 27 meter dari mobil mereka.

Baca juga: Peneliti Temukan Rusa Misterius Berkepala Dua di Hutan Minnesota

Keluarga tersebut baru saja melewati para cheetah yang sedang beristirahat di tempat teduh sehingga mereka memutuskan untuk keluar dari mobilnya.

Namun, saat baru berjalan sedikit, keluarga itu melihat para cheetah berlari ke arah mereka dan menggeram dengan agresif. Dengan panik, keluarga itu pun kembali ke mobilnya dan cheetah sempat berusaha mengejarnya.

“Sebagai orangtua, ketika saya melihat anak kecil di video tersebut…..saya sangat takut pada apa yang akan terjadi setelahnya,” kata Luke Dollar, ahli biologi konservasi yang juga profesor di Catawba College.

“Banyak orang lupa bahwa spesies kucing besar merupakan predator. Bagi mereka, kita adalah mangsa,” kata Dollar.

Untungnya, tidak ada satu orang pun yang terluka. Hasilnya mungkin berbeda jika yang menyerang adalah jenis kucing besar lainnya.

Laurie Marker, pendiri Cheetah Conservation Fund (CCF) mengatakan, cheetah tidak seagresif kucing besar lain seperti singa, macan tutul, dan harimau. “Mereka memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan akan menyelidiki hal tidak biasa di habitatnya,” katanya.

Marker menambahkan, keluarga itu sangat beruntung berhasil melarikan diri. “Sangat tidak baik berada di dekat cheetah karena itu bisa menimbulkan bahaya,” ujar Marker.