Bertujuan memperkenalkan teknologi robotik terkini di masyarakat, Institut Teknologi Telkom, Global Technology Service Indonesia, dan Grup Robot Indonesia berencana menggelar suatu seminar nasional tentang sistem pesawat tanpa awak (Unmanned Aerial Vehicle -UAV)
UAV memiliki kemampuan untuk melakukan berbagai jenis misi penginderaan jarak jauh berbasis video maupun foto (still image). Oleh karenanya, UAV sering dipergunakan dalam fungsi pengawasan, patroli udara, foto udara, dan sebagainya.
Seminar nasional bertema “National Seminar on UAV, Technology and Its Applications” ini akan diselenggarakan Sabtu (24/12) di GSG Institut Teknologi Telkom, Bandung.
Di samping pengenalan serta transfer ilmu dari pakar, seminar ini pun digagas untuk memperkuat sosialisasi antar para pecinta/pemerhati robotik dari seluruh Indonesia. Serta mempublikasikan bahwa Indonesia memiliki teknologi UAV yang berkualitas.
Pembicara dalam seminar antara lain ahli bidang UAV Indonesia Dipl.-Ing Endri Rachman, Dekan Fakultas Elektro dan Komunikasi IT Telkom Bandung Ir. A. Ali Muayyadi, serta Pendiri Grup Robot Adiatmo Rahardi.
Nantinya di dalam seminar ini, peserta tak hanya diberi pemaparan, tetapi ada juga kesempatan melihat demo langsung penerbangan pesawat UAV Kujang yang merupakan salah satu desain milik Endri Rachman.
Penulis | : | |
Editor | : | Palupi Annisa Auliani |
KOMENTAR