Cukup banyak pilihan pesawat dari Jakarta ke Paris. Untuk berkeliling kota dan menyinggahi tempat-tempat wisata, kita bisa menggunakan metro, bus, dan bus wisata. Jenis yang terakhir ini adalah bus tingkat dengan kap atas terbuka.
Tidak banyak polusi di Paris, sehingga berkeliling pun terasa nyaman. Alat transportasi lainnya adalah dengan sepeda, yang bisa disewa baik harian maupun hitungan jam. Paris adalah kota besar, kalau ingin mencapai tempat yang agak jauh, baiknya menggunakan metro.
Perhatikan cara menggunakan metro pada tourist map yang banyak tersedia di banyak tempat. Bahkan dari dan menuju bandara pun dapat dilakukan dengan menggunakan RER (kereta dengan jangkauan luar kota) dilanjutkan metro (dalam kota). Jalan kaki juga suatu hal yang memungkinkan dan menyenangkan jika tempat yang ingin dituju tidak terlalu jauh. Rambu jalan sangat memperhatikan pejalan kaki.
Taksi di Paris sangat mahal. Semua bangunan tua di Paris memiliki informasi tahun pembuatan dan sejarahnya singkatnya. Bahasa utama adalah bahasa Prancis. Bahasa Inggris hanya berlaku di tempat-tempat wisata dan tempat umum seperti stasiun kereta atau bandara.
Cara menelepon ke Paris, tekan kode internasional + 33 + 1 (nomor area Paris) dilanjutkan nomor yang dituju. Untuk izin masuk, warga negara Indonesia memerlukan paspor dan visa untuk kunjungan ke Prancis. Untuk kunjungan singkat, visa yang dikeluarkan biasanya adalah jenis schengen.
Visa jenis ini dapat juga digunakan ke negara lainnya di Uni Eropa, seperti Austria, Belgia, Belanda, Denmark, Finlandia, Jerman, Islandia, Italia, Luxemburg, Norwegia, Perancis, Portugal, Spanyol, Swedia, dan Yunani. Kedutaan Besar Prancis di Jakarta; Jl. M. H. Thamrin No. 20 Jakarta Pusat 10350 Tel: (021)-23557600. Faks: 021-23557602
JALAN-JALAN
Hampir semua tempat di Paris menarik untuk dikunjungi. Tetapi jika waktu terbatas, Menara Eiffel dan Louvre Museum wajib dikunjungi. Lainnya adalah berbagai museum dan monumen yang tersebar di seluruh kota Paris, seperti Menara Notre Dame, Museum Nasional of Modern Art (Pompidou Centre), Arc de Triomphe, Modern Art Museum, Musee d’Orsay, Musee National Gustave Moreau.
Minat seni Parisian–panggilan untuk warga Paris patut diacungi jempol. Pertunjukan-pertunjukan budaya kerap digelar dan ramai dikunjungi.
Gedung-gedung opera juga tidak sepi menghadirkan tontonan bermutu. Opera house yang terkenal adalah Opera National de Paris atau dikenal juga dengan Opera Garnier atau Paris Opera. Dapat dijangkau dengan metro tujuan station Opéra.
Jika senang berfantasi, silakan mengunjungi Disneyland Paris. Jaraknya 32 kilometer dari pusat kota dapat dijangkau dengan menggunakan RER di line A.
BELANJA
Paris terkenal dengan belanja dan mode. Konon orang yang tidak senang belanja sekalipun akan menikimati sensasi belanja disini. Avenue Des Champ Elysee—salah satu jalan paling terkenal di dunia dengan deretan pertokoan dan kafe ternama.
Avenue Montaigne—bertebaran dengan rumah mode dari desainer-desainer ternama seperti Yves Saint-Laurent, Christian Dior, Chanel, Fendi, Valentino, dan Louis Vuitton. Selain rumah-rumah mode, departemen store juga bertebaran di Paris.
Untuk jenis hobi, seperti buku, elektronik, fotografi dan musik dapat mengunjungi Virgin Megastore dan Fnac. Untuk kosmetik dan parfum adalah Sephora. Dekorasi dan interior silahkan melongok ke Habitat dan IKEA.
Penulis | : | |
Editor | : | Kontributor Semarang, Nazar Nurdin |
KOMENTAR