Langkah pertama untuk mencapai sukses, bukan terletak pada menetapkan tujuan atau lembur di kantor. Langkah pertama sukses adalah merawat diri sendiri dan kesehatan Anda. Jka Anda tidak dalam kondisi sehat, Anda tidak akan bisa memberikan yang terbaik dalam segala hal.
Berikut adalah perubahan kecil yang dapat Anda lakukan di waktu pagi untuk menjadi orang yang lebih sehat dan lebih positif di tempat kerja dan di manapun Anda berkarya.
1. Minum 1,5 gelas besar air putih segera setelah Anda bangun.
Sebelum Anda memulai aktivitas pagi, cobalah untuk minum segelas air panas atau dingin. Ini akan membantu meningkatkan metabolisme dan membersihkan sistem pencernaan Anda. Dan yang paling penting, melepaskan ketegangan di otak Anda yang disebabkan oleh kurang tidur, stres, atau kelelahan.
Beberapa penelitian bahkan menunjukkan, bahwa semakin sering Anda minum air putih setelah bangun pagi, semakin Anda akan menginginkannya di siang hari. Ini berarti Anda tak perlu bersusah payah memaksa diri untuk minum karena mungkin Anda tak terlalu suka minum air putih selama ini.
2. Alih-alih tidur lagi, lakukan peregangan ala yoga.
Setelah akhir pekan yang rasanya berlalu terlalu cepat, godaan untuk tidur selama "hanya lima menit lagi", benar-benar dapat membuat Anda kurang produktif.
Anda tidak akan mendapatkan tidur yang berkualitas karena Anda tahu di depan mata tugas sudah menanti. Jadi, meneruskan tidur selama 5-15 menit bukanlah ide yang baik.
Jika Anda membutuhkan waktu ekstra untuk rileks, lakukan peregangan yoga. Ini adalah cara yang bagus untuk membangkitkan energi, sekaligus memberi ketenangan mental dan pikiran. Coba child pose, cat atau cow pose atau lakukan sun salutation jika Anda ingin membangunkan seluruh organ tubuh Anda.
3. Berolahraga ketika Anda bisa.
Meskipun Anda mungkin tidak memiliki waktu untuk berlatih kelas setiap pagi; ingatlah bahwa semakin sering Anda menggerakkan tubuh, maka semakin Anda akan produktif.
Selain itu, olahraga juga mendorong produksi hormon endorfin untuk membantu mengurangi tingkat stres.
4. Berikan tubuh Anda jenis makanan yang tepat.
Sarapan adalah jadwal makan yang paling penting dan tidak boleh terlewat sehari pun. Bahkan, studi terbaru menunjukkan, karena sarapan sangatlah penting, Anda harus melakukannya dua kali yaitu ketika bangun dan di pertengahan pagi.
Mengapa demikian? Sarapan sehat berupa protein, vitamin, nutrisi, dan biji-bijian akan memberikan energi yang Anda butuhkan untuk menyelesaikan sisa hari Anda dengan produktif.
5. Luangkan waktu untuk menyusun strategi.
Setiap hari (Senin sampai Jumat), sisihkan setidaknya 10 menit untuk menyusun strategi mengenai hal-hal yang menjadi prioritas Anda.
Otak berada dalam kondisi yang paling segar di pagi hari. Jadi, pastikan untuk menggunakannya di awal hari.
Penulis | : | |
Editor | : | Irfan Hasuki |
KOMENTAR