Para pemilik anjing disarankan untuk menghindari memberikan makanan berupa daging ayam mentah setelah peneliti menemukan kaitan antara daging ayam mentah dan bentuk kelumpuhan anjing yang langka dan berpotensi fatal.
Periset di Rumah Sakit Hewan U-Vet Werribee University of Melbourne menemukan bahwa anjing yang makan daging ayam mentah, terutama leher ayam, memiliki risiko lebih tinggi untuk mengembangkan kondisi polyradiculoneuritis yang melumpuhkan, yang juga dikenal sebagai APN.
Bagian leher ayam telah lama direkomendasikan untuk para pemilik hewan peliharaan untuk kesehatan gigi, terutama untuk jenis anjing keturunan yang lebih kecil, dan sudah tersedia di supermarket.
Baca juga: Berbahayakah Jilatan Pada Wajah Penyayang Anjing?
Temuan penelitian tersebut mengkonfirmasi adanya "hubungan yang signifikan" antara APN dan gigi taring yang lebih kecil.
Matthias le Chevoir, kepala penyelidik proyek tersebut, mengatakan penyebab APN telah lama diketahui, namun hasilnya berkaitan dengan tren yang berkembang untuk memberi makan makanan daging mentah pada anjing.
"Kami akan merekomendasikan agar pemilik memilih makanan anjing biasa daripada leher ayam sampai kita tahu lebih banyak tentang kondisi yang melemahkan ini," tulis para peneliti dalam penelitian tersebut.
Baca juga: Lebih Cinta Anjing Peliharaan Ketimbang Teman Manusia? Ini Penjelasan Ilmiahnya
Gejala yang melemahkan
Kelumpuhan ini terkait dengan sistem kekebalan tubuh yang tidak diatur dalam anjing, yang berakibat pada serangan pada akar sarafnya sendiri dan Dr le Chevoir mengatakan bahwa hal itu bisa berakibat fatal.
"Ini adalah kondisi yang jarang tapi sangat melemahkan dimana kaki belakang anjing pertama akan menjadi lemah dan kemudian dapat berkembang untuk mempengaruhi kaki depan, leher, kepala dan wajah," katanya.
"Beberapa anjing mungkin meninggal karena penyakit ini jika dada mereka menjadi lumpuh.
Baca juga: Mana yang Lebih Cerdas, Anjing atau Kucing?
"Kebanyakan anjing akhirnya sembuh tanpa pengobatan tapi mungkin diperlukan waktu hingga enam bulan atau lebih dalam beberapa kasus.
"Sulit bagi pemiliknya untuk merawat hewan peliharaan mereka sampai kondisinya membaik secara bertahap."
Peneliti di University Melbourne menyarankan tidak memberi makan daging ayam mentah. (Thinkstock)
Penelitian menegaskan teori
Kelumpuhan tersebut adalah bentuk anjing dari sindrom Guillain-Barre (GBS) pada manusia, yang sering dipicu oleh bakteri campylobacter, yang mungkin ada pada ayam matang.
Menimbang ini, para peneliti mempelajari kotoran anjing lebih dari 70 ekor.
Mereka menemukan bahwa mereka yang memiliki gejala APN lebih mungkin memiliki infeksi campylobacter daripada mereka yang tidak, menurut penulis utama studi Lorena Martinez-Anton.
Baca juga: Mengapa Anjing Gemar Makan Kotorannya Sendiri?
"Kami memprediksi bahwa campylobacter mikroba kemungkinan menjadi alasan disregulasi kekebalan anjing dan karena itu, gejala kelumpuhan," kata Dr. Martinez-Anton.
"Hasil bakteriologis ini konsisten dengan hipotesis bahwa daging ayam mentah adalah sumber campylobacter dan akibatnya, memicu APN."
Artikel ini telah tayang di Australiaplus.com. Baca artikel sumber.
Penulis | : | |
Editor | : | Julie Erikania |
KOMENTAR