Kenaikan Suhu Diprediksi Meningkatkan Penyakit Baru dan Angka Kematian

By Daniel Kurniawan, Jumat, 7 Februari 2020 | 14:40 WIB
Ilustrasi gelombang panas (batuhan toker/Getty Images/iStockphoto)

Menurut Casadevall, mikrob memiliki kemampuan untuk beradaptasi dengan suhu yang lebih hangat. Mikrob hidup di air, tanah, udara, dan di dalam tubuh manusia. Beberapa di antaranya dapat membuat kita sakit. Jenis yang paling umum adalah bakteri, virus, dan jamur.

Baca Juga: Akibat Polusi Cahaya dan Kerusakan Habitat, Kunang-kunang Terancam Punah

Perlu diketahui, sistem kekebalan tubuh dapat melindungi kita dari penyakit menular, termasuk kemampuan kita untuk mempertahankan suhu tubuh yang stabil. Salah satu pertahanan ini dikenal sebagai endothermy, yang membuat tubuh kita hangat, sehingga terlindung dari mikroba yang berpotensi membahayakan. Salah satu contoh adalah demam, cara tubuh kita bekerja untuk membunuh virus atau bakteri yang menyebabkan infeksi .

Casadevall menambahkan, beberapa spesies jamur dapat beradaptasi dengan suhu yang lebih tinggi, dan mereka yang dapat menghasilkan penyakit pada manusia "akan menerobos" pertahanan sistem kekebalan tubuh kita. Sejumlah besar spesies jamur diketahui telah mengalahkan kekebalan tanaman dan hewan berdarah dingin.

"Jika (jamur) dapat beradaptasi dengan suhu yang lebih tinggi, itu bisa menimbulkan ancaman baru bagi manusia," pungkas Casadevall.