Gending Ketawang Puspawarna, Persembahan Mangkunegara IV untuk Alien

By Galih Pranata, Jumat, 24 September 2021 | 19:00 WIB
Potret grup gamelan Kanjeng Pangeran Aria Gondasiwaja dari Keraton Mangkoenegaran di Surakarta pada Pameran Nasional di Arnhem. (KITLV)

Nationalgeographic.co.id—Gending Ketawang Puspawarna tercatat dalam perjalanan sejarah, tidak hanya di Jawa, tetapi dunia. Gending tersebut menjadi bagian penting dalam ekspedisi luar angkasa yang diluncurkan oleh NASA. Lantas bagaimana perjalanannya hingga dapat sampai kesana? 

Haryono dalam skripsinya berjudul Gending Ketawang Puspawarna Awal Jadi dan Perkembangannnya, terbit pada 1994, menjelaskan tentang awal mula kemunculan gending Ketawang Puspawarna. 

Proses penyusunan gending Ketawang Puspawarna dilatarbelakangi adanya sajian karawitan klenengan oleh Paku Buwono IX di Pesanggrahan Langenharja. "Klenengan tersebut mengetengahkan Ladrang Pangkur paripurna laras slendro pathet sanga dengan disertai gerongan" tulisnya.