Pakaian Pemakaman Giok Lambang Keabadian Digunakan oleh Bangsawan Han

By Sysilia Tanhati, Selasa, 5 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Pakaian pemakaman giok dari dinasti Han (Museum of Artifac)

Nationalgeographic.co.id—Kecintaan orang Tiongkok akan batu giok sudah dimulai jauh sebelum dinasti Han. Mineral yang ditambang sejak 6000 SM diubah menjadi perhiasan yang dibentuk seperti cakram kecil dan digantungkan pada kalung.

Batu giok menjadi simbol kekuasaan politik dan otoritas keagamaan. Bahkan menjadi alat ritual, seperti kapak, pisau, dan pahat.

Dengan munculnya Dinasti Han pada tahun 202 SM– 9 M dan 25 M – 220 M, batu giok diasosiasikan dengan umur panjang. Hal ini diungkapkan oleh seorang sejarawan Tiongkok Sima Qian (145 – 86 SM) tentang Kaisar Wu dari Han (157 SM –87 SM).