Vandal, Musuh Romawi yang Memiliki Reputasi sebagai Perusak Hebat

By Sysilia Tanhati, Senin, 26 September 2022 | 16:00 WIB
Vandal, musuh Romawi ini memiliki reputasi perusak hebat. Mereka dikenal sebagai suku yang menjadi penyebab kejatuhan Romawi Barat pada tahun 455. (Karl Bryullov)

“Kemudian sisa-sisa Vandal yang melarikan diri, mengumpulkan sekelompok rakyat mereka yang tidak berperang. Mereka meninggalkan wilayah mereka dan meminta Pannonia kepada Kaisar Konstantinus. Di sana mereka tinggal selama sekitar enam puluh tahun dan mematuhi perintah kaisar seperti rakyat. Lama setelah itu mereka dipanggil oleh Stilicho dan menguasai Galia. Di Galia, Vandal pun kembali menjarah dan hidup nomaden,” tulis Jordanes.

Jordanes melanjutkan dengan menulis tentang perjalanan Vandal ke Galia dan Spanyol pada masa pemerintahan Kaisar Honorius (393 – 423 Masehi).

“Sekarang Vandal dan Alani, seperti yang telah kami katakan sebelumnya, telah tinggal di kedua Pannonia atas izin Kaisar Romawi. Takut akan serangan Goth, mereka menyeberang ke Gaul. Akan tetapi tidak lama setelah mereka menguasai Galia, mereka melarikan diri dan mengurung diri di Spanyol,”

Vandal pun berpindah ke Afrika Utara

Perhentian berikutnya untuk Vandal adalah Afrika. Menurut Jordanes, raja Vandal Gaiseric diundang ke Afrika Utara oleh Bonifasius, jenderal Romawi dan gubernur Keuskupan Afrika.

Mengapa suku yang dikenal sebagai perusak ini sengaja diundang oleh jenderal Romawi? Konon gubernur berselisih dengan Kaisar Valentinian. Ia ingin membalas dendam dengan melukai kekaisaran. Karena itu, Vandal pun diundangnya sampai ke Afrika.

Penjarahan Roma oleh Vandal

Pada tahun 455 Masehi, serangan Vandal yang terkenal dilakukan di bawah kepemimpinan raja Vanda Gaiseric. Jordanes menulis tentang episode ini secara singkat:

“… Kaisar Valentinian dibunuh oleh pengkhianatan Maximus, dan Maximus sendiri, seperti seorang tiran, merebut kekuasaan. Gaiseric, raja Vandal, mendengar hal ini. Ia datang dari Afrika ke Italia dengan kapal perang, memasuki Roma dan menghancurkannya. Maximus melarikan diri dan dibunuh oleh Ursus tertentu, seorang tentara Romawi.”

 Baca Juga: Lima Kaisar Romawi yang Tangannya Paling Berdarah dalam Sejarah

 Baca Juga: Mengenal Celtic Sebagai Bangsa yang Tak Beradab Menurut Romawi

 Baca Juga: Locusta dari Galia, Wanita Peramu Racun Andalan Kaisar Romawi Nero