Upaya Jepang Mengurangi Kasus Bunuh Diri di Hutan Aokigahara

By Sysilia Tanhati, Senin, 8 Mei 2023 | 19:58 WIB
Hutan Aokigahara terkenal sebagai lokasi bunuh diri. Kini pemerintah Jepang berupaya mengurangi kasus bunuh diri di tempat itu. (Public Domain)

Terlepas dari kasus bunuh dirinya, Aokigahara sebenarnya hutan yang indah. Pemandangan hijaunya berasal dari pohon-pohon menjulang yang berusia ratusan tahun. Itulah sebabnya hutan ini juga mendapat julukan ‘lautan pohon’.

Baca Juga: Rahasia Tanah HItam Amazon Dapat Membantu Pemulihan Hutan di Dunia

Baca Juga: Penduduk Asli Lembah Amazon Lebih Mungkin Mati karena Kebakaran Hutan

Baca Juga: Di Hutan Hujan Kalimantan, Manusia dan Babi Berjanggut Saling Terikat

Baca Juga: Ozon Mencegah Bumi Hangus, Tapi Asap Kebakaran Hutan Membalikkannya

Aokigahara menjadi salah satu tempat wisata yang digemari oleh orang-orang yang ingin mencari ketenangan. Meskipun begitu, saat berkunjung ke sana, sebaiknya tetap mengikuti jalur yang sudah ditentukan pengelola. Rimbunnya pohon terkadang membuat wisatawan mudah tersesat.

Hutan Aokigahara tumbuh subur di atas lahan seluas 30 kilometer persegi dari lava yang mengeras. Terbentuk dari sisa letusan besar Gunung Fuji pada 864. Di Aokigahara, juga terdapat beberapa gua yang penuh dengan es.

Jika Anda bergumul dengan pikiran untuk bunuh diri, jangan ragu untuk mencari bantuan profesional. Kenali gejala-gejalanya, termasuk depresi klinis, upaya bunuh diri sebelumnya, hambatan perawatan kesehatan mental, perasaan terisolasi dan putus asa.

Jangan menderita dalam diam. Ada orang yang peduli dengan Anda dan ingin menawarkan dukungannya.