Selidik Gordias, Ayah Raja Midas yang Legendaris dalam Mitologi Yunani

By Ricky Jenihansen, Sabtu, 8 Juni 2024 | 15:05 WIB
Gordias menempati tempat yang menarik dalam mitologi Yunani dan sangat misterius. (Public Domain/Universidad de Murcia)

Nationalgeographic.co.id—Selidik Gordias, ayah Raja Midas yang legendaris dalam mitologi Yunani. Raja Midas adalah tokoh yang sangat terkenal dalam mitologi Yunani karena apa pun yang disentuhnya berubah menjadi emas.

Meski Raja Midas adalah tokoh yang sangat legendaris, nama ayahnya, yaitu Gordias, kurang dikenal.

Gordias menempati tempat yang menarik dalam mitologi Yunani dan sangat misterius. Apa yang kita ketahui tentang sosok legendaris ini, dan apakah dia benar-benar ada?

Semua Hal yang Diketahui tentang Gordias

Penyebutan Gordias yang pertama kali diketahui muncul dalam tulisan Herodotus, sejarawan Yunani abad kelima SM.

Dia hanya menyebut tentang Gordias sekilas. Gordias dengan tegas disebut sebagai ayah Midas.

Penulis selanjutnya memberikan gambaran yang lebih lengkap tentang kehidupan tokoh legendaris ini.

Salah satu hal yang paling menonjol tentang Gordias adalah dia diduga bertanggung jawab atas penciptaan Gordian Knot.

Gordias Knot adalah simpul rumit yang dipasang pada gerobak sapi. Menurut legenda, siapa pun yang berhasil melepaskan ikatannya akan menguasai seluruh Asia.

Sosok terkenal, Alexander Agung, diyakini dapat menyelesaikan masalah itu dengan mengirisnya menggunakan pedangnya.

Baca Juga: Lima Kisah Paling Tragis di Mitologi Yunani: Icarus hingga Raja Midas

Salah satu catatan utama penciptaan Gordias Knot (simpul gordias) oleh Gordias, serta kehidupan Gordias secara umum, ditemukan dalam tulisan Arrian.