Nautica Luncurkan Tiga Seri Jam Tangan Berbahan Baja Daur Ulang

By Ade S, Kamis, 25 Juli 2024 | 13:03 WIB
Nautica baru saja meluncurkan tiga seri jam tangan terbaru dengan bingkai baja tahan karat daur ulang (hingga 90%). (Ade S)

Nationalgeographic.co.id—Nautica, jenama jam tangan yang sudah ada sejak 1982 baru saja merilis tiga seri terbarunya. Ketiga seri tersebut adalah NSR, NST, serta NCT.

Momen perilisan tersebut dilakukan di Pier No 12, Pantai Indah Kapuk 2, Kabupaten Tangerang, Banten, Selasa (23 Juli 2024).

Bertajuk "The Nautica: Sunset Beach", acara perilisan tersebut juga ditujukan acara berkumpulnya para komunitas pencinta jenama Nautica.

"Malam ini, Nautica tak hanya ingin meluncurkan koleksi terbaru, tetapi juga ingin membangun dan mempererat komunitas para pencinta brand kami," tulis Nautica dalam rilisnya.

Nautica mendorong para penggunanya untuk tidak hanya menikmati tren fesyen terkini, tetapi juga menjalin koneksi dengan para individu lain yang memiliki semangat serupa.

"Jadilah bagian dari komunitas dinamis yang berbagi kecintaan terhadap gaya dan hidup berkelas," jelasnya.

Menariknya, ketiga seri yang diluncurkan Nautica, baik NSR, NST, maupun NCT, sama-sama menggunakan bingkai baja tahan karat dari hasil daur ulang (mencapai 90%).

Berikut ini spesifikasi lengkap dari ketiga seri tersebut.

* NSR

Musim ini, NSR hadir dengan perubahan gaya yang total, menawarkan tampilan penuh warna dan lebih muda. Permainan warna yang mencolok terlihat pada cincin bezel yang kontras dan pilihan warna yang beragam, mulai dari biru dan hitam klasik hingga kuning dan oranye yang ceria.

Jam tangan dengan tiga jarum ini hadir dengan bingkai berdiameter 44 mm yang terbuat dari baja tahan karat daur ulang (90%) dengan lapisan kaca mineral dan tersedia dalam empat pilihan strap silikon sporty.

Baca Juga: Ketika Kehadiran Arloji Membuka Sejarah Dunia Melalui Detak Waktu

Jam ini memiliki movement tiga jarum dengan penunjuk tanggal di posisi pukul 3, serta jarum yang bercahaya. Strap yang dapat disesuaikan berukuran 22x20mm cocok untuk pergelangan tangan hingga lingkar 8 inci.

Sementara itu bagian belakang dan crown menggunakan sistem ulir untuk memastikan ketahanan air. Jam tangan yang memiliki harga Rp,2.699.000 tersebut tahan air hingga 100 meter (330 kaki), cocok untuk digunakan berenang dan snorkeling.

* NST

Membangun kesuksesan musim sebelumnya, keluarga NST kembali hadir dengan pembaruan pada tekstur dial dan pilihan warna baru. Detail paling menawan adalah bingkai baja tahan karat daur ulang (90%) berdiameter 46mm yang tampil berani dengan fungsi chronograph, subdial kontras, dan pusher berwarna senada dengan jarum detik.

Strap silikon yang disertai opsi gelang baja tahan karat daur ulang (90%) yang kokoh memberikan kesan tangguh pada koleksi ini, cocok untuk gaya sehari-hari. Menariknya, keluarga NST juga hadir dalam pilihan set dua kotak yang memungkinkan Anda memiliki tampilan berbeda dalam satu jam tangan.

Sebagai gambaran mengenai fiturnya, jam tangan ini menggunakan movement chronograph dengan penunjuk tanggal di posisi pukul 4, serta jarum yang bercahaya.

Bagian belakang dan crown menggunakan sistem ulir untuk memastikan ketahanan air. Jam tangan dengan harga mulai Rp3.499.000 ini tahan air hingga 100 meter (330 kaki), cocok untuk digunakan berenang dan snorkeling.

 * NCT

Musim panas 2024 kedatangan anggota baru: NCT Windrose, jam tangan dengan movement multifungsi. Hadir dalam dua versi sporty, keluarga ini dipercantik dengan bezel kaca yang elegan.

Jam tangan dengan bingkai baja tahan karat daur ulang berdiameter 46 mm ini tersedia dengan pilihan gelang baja tahan karat atau strap wheat PU fiber gandum. Untuk dua varian warna IP, jarumnya dilapisi luminous yang berpendar.

Sama seperti kedua seri lainnya, jam tangan ini memiliki bingkai perak berukuran 46mm terbuat dari baja tahan karat daur ulang (90%) dengan lapisan kaca mineral.

Jam tangan dengan harga mulai dari Rp2.999.000 ini menggunakan movement multifungsi dengan tampilan dial berwarna hitam, serta jarum yang bercahaya.

Bagian belakang dan crown menggunakan sistem ulir untuk memastikan ketahanan air. Jam tangan NCT Windrose terbaru ini tahan air hingga 100 meter (330 kaki), cocok untuk digunakan berenang dan snorkeling.