Siapakah Krishna dalam Agama Hindu dan Mengapa Tubuhnya Berwarna Biru?

By Ade S, Sabtu, 3 Agustus 2024 | 18:03 WIB
Ingin tahu mengapa Krishna digambarkan dengan kulit biru? Temukan jawabannya dalam artikel sejarah dunia ini. (Satheesh Sankaran)

Dalam Bhagavad Gita, Krishna mengungkapkan rahasia kehidupan dan kematian. Ia menjelaskan bahwa jiwa adalah abadi, tidak terikat oleh kelahiran dan kematian. Ajaran-ajaran Krishna dalam kitab suci ini telah menginspirasi jutaan orang selama berabad-abad dan menjadi salah satu teks filosofis paling berpengaruh di dunia.

Selain sebagai sahabat Arjuna, Krishna juga digambarkan sebagai pencipta dan pemelihara alam semesta. Dalam Bhagavad Gita, Krishna menyatakan bahwa segala sesuatu berasal dari-Nya dan ada di dalam-Nya. "Arjuna pun mengakui keilahian Krishna dan menyebutnya sebagai sumber dari segala sesuatu," ujar Cartwright.

Krishna membangun kota Dvaraka sebagai pusat pemerintahannya. Kota ini dikenal sebagai kota yang megah dan indah. Namun, setelah kematian Krishna, kota Dvaraka tenggelam ke dasar laut. Kisah tenggelamnya Dvaraka menjadi salah satu misteri yang menarik dalam mitologi Hindu.

Selain membangun kota Dvaraka, Krishna juga terlibat dalam berbagai petualangan yang menakjubkan. Ia pernah mencuri pohon Parijata, sebuah pohon surgawi yang sangat indah, dari Indra, raja para dewa. Aksi berani Krishna ini menunjukkan kekuatan dan keberaniannya sebagai seorang dewa.

Ingin tahu mengapa Krishna digambarkan dengan kulit biru? Temukan jawabannya dalam artikel sejarah dunia ini. (pdhariya103)
pdhariya103 from Pixabay" data-credit="Pixabay" data-watermark="0" data-src="https://asset-a.grid.id/crop/0x0:0x0/x/photo/2024/08/02/lord-krishna-8083043_1280jpg-20240802012529.jpg" />

Kulit biru Krishna dalam mitologi dan sains

Sosok Krishna sendiri sering digambarkan dengan kulit berwarna biru tua. Padahal, secara etimologis, nama "Krishna" sendiri berarti "hitam" atau "gelap". Lalu, mengapa terjadi perbedaan ini? Dan apa sebenarnya makna di balik warna biru yang begitu erat kaitannya dengan sosok dewa yang satu ini?

Dalam teks-teks Veda, Krishna sering digambarkan sebagai dewa berkulit gelap, bahkan dalam seni tradisional seperti patta chitras di Odisha. Namun, seiring berjalannya waktu, representasi visual Krishna mengalami perubahan. Warna kulitnya yang awalnya hitam, perlahan bertransformasi menjadi biru tua. Perubahan ini bukan tanpa alasan.

Warna biru memiliki makna spiritual yang mendalam dalam agama Hindu. Biru sering dikaitkan dengan langit yang luas dan tak berbatas. Swami Chinmayananda menjelaskan bahwa warna biru melambangkan sesuatu yang melampaui pemahaman manusia, sesuatu yang tak terukur dan tak terbatas.

Dikarenakan Krishna dianggap sebagai entitas yang maha luas dan melampaui segala sesuatu, seperti dilansir dari laman Down To Earth, maka warna biru menjadi simbol yang tepat untuk menggambarkan-Nya.

Beberapa aliran dalam Hindu percaya bahwa warna biru pada kulit Krishna bukan sekadar warna fisik, melainkan manifestasi dari aura spiritual-Nya. Dalam Bhagavad Gita, Krishna menyatakan bahwa bentuk aslinya hanya dapat dilihat oleh para bhakta sejati.

Baca Juga: Kuasa Sejagat, Siapa Batara Guru di Mitologi Batak, Jawa, dan Bugis?